Lihat Ini, Deretan Rekor Dunia Selama Tahun 2023 (Bagian akhir)

- 27 Desember 2023, 08:18 WIB
The Beatles
The Beatles /Youtube The Beatles

Cianjurpedia.com - Memiliki sebuah prestasi yang dicatat dalam sejarah dunia merupakan sebuah kebanggaan tersendiri atau bahkan begitu istimewa. Karenanya tak sedikit orang yang ingin namanya menjadi terkenal.

Menurut laman Guinness World Records yang mencatat rekor dunia dari segala penjuru bumi, dituliskan bahwa ada sekitar 71 rekor dunia baru di tahun 2023 ini.

Diantaranya, penantang maut asal Australia memecahkan rekor lompatan motor terjauh, Mike Jack dari Kanada menjadi pemakan tercepat cabai terpedas, rekor pelari tercepat dalam lomba maraton dipecahkan pelari asal Kenya, hingga lagu terakhir The Beatles "Now and Then" yang diputar secara serentak oleh radio-radio di Amerika.

Yuk dicek! berikut daftar rekor dunia yang berhasil tercipta di tahun 2023 ini, dari Agustus hingga Desember 2023.

Baca Juga: Lihat Ini, Deretan Rekor Dunia Selama Tahun 2023 (Bagian 2)


AGUSTUS:

42. Kimberly "Kimycola" wanita dari Amerika memecahkan rekor sendawa (wanita) terkeras sebesar 107,3 desibel.

43. Melakukan operasi triple heart bypass pada usia 31 tahun, kini Colin Hancock asal Inggris dalam usia 76 tahun menjadi Pasien Penyitas Terlama Triple Heart Bypass (pria).

44. Erin Honeycutt dari Amerika menetapkan dirinya menjadi wanita dengan jengot terpanjang di dunia, dengan panjang 30 cm.

45. Rekor baru dalam menonton film di bioskop selama setahun dipegang oleh Zach Swope dari Amerika. Ia mencatatkan 777 film ditonton. Dalam menonton ia tidak boleh tertidur dan melihat handphonenya.

46. Penantang maut asal Australia, Jake Bennett dan Mel Eckhart berhasil memecahkan rekor Lompatan Motor Terjauh dengan Penumpang, sejauh 37,1 meter.

47. Buaya terbesar dalam penangkaran diperoleh Cassius yang memiliki panjang 5,48 meter. Cassius tinggal di kebun binatang Green Island, Australia.

SEPTEMBER:

48. Dari India, pemuda bernama Fayis Nazer memecahkan rekor peminum tercepat Capri Sun (minuman jus) dalam waktu 8,02 detik.

49. Sidakdeep Singh Chahal (15 tahun) dari India mencetak rekor sebagai remaja dengan rambut terpanjang di dunia. Panjangnya mencapai 146 cm.

50. Amir Manuel Mendez dari Amerika mencatatkan diri sebagai pemilik rambut afro (pria) terbesar di dunia dengan lingkar 226 cm.

51. Mike Jack dari Kanada memperoleh rekor sebagai pemakan tercepat 50 cabai Carolina reaper dalam waktu 6 menit dan 49,2 detik. Cabai Caroline reaper adalah cabai terpedas di dunia.

52. Rekor chin ups dalam 60 menit dipecahkan oleh Frank Sagona (45 tahun) dari Amerika.

OKTOBER:

53. Charlie Eggins (14 tahun) asal Australia menjadi pemilik rekor tercepat dalam memecahkan puzle rubik 3x3x3 secara tutup mata dalam waktu 12,10 detik.

54. Seekor penguin yang tinggal di kebun binatang Edinburgh, Skotlandia mendapatkan gelar sebagai "Sir Nils Olav III, Baron of the Bouvet Islands". Karenanya Penguin berusia 21 tahun itu menjadi Penguin dengan Gelar Tertinggi di dunia.

Baca Juga: Garnacho Ngamuk, Hojlund Cetak Liga Pertama, Manchester United Menang 3-2 Atas Aston Villa Di Boxing Day

55. Pelari asal Kenya, Kelvin Kiptum (23 tahun) mencatatkan waktu tercepat dalam Chicago Marathon, 2 jam 35 detik. Dengan prestasi ini Kelvin Kiptum menjadi Pelari Maraton Tercepat di dunia.

56. Jovante Carter alias HolyGxd (22 tahun) asal Amerika memecahkan rekor terlama dalam mengangkat bibir bawah hingga menyentuh hidung, dengan waktu 1 menit 2 detik.

57. Pumpkin terbesar di dunia berasal dari Minnesota, Amerika dengan berat mencapai 1.246,9 kg. Pumpkin ini dimiliki oleh Travis Gienger.

58. Pepper X resmi dinobatkan sebagai cabai terpedas di dunia dengan nilai rata-rata Scoville Heat Units (SHU) mencapai 2.693.000 SHU. Cabai terpedas sebelumnya, Carolina Reaper memiliki angka 1,64 juta SHU.

59. Seekor kucing bernama Bella memecahkan rekor sebagai kucing dengan suara mengerang terkeras di dunia, mencapai 54,59 desibel, setara dengan bunyi ketel air. Bella (14 tahun) tinggal di Huntingdon, Cambridgeshire, Inggris.

60. Pasangan beda negara antara Victor Hugo Peralta (Uruguay) dan Gabriela Peralta (Argentina) memperpanjang rekor dunia mereka sebagai Pasangan Dengan Modifikasi Tubuh Terbanyak mencapai total 91 modifikasi. Victor 41 dan Gabriela 50.

61. Lionel Messi menjadi pesepakbola yang memenangkan Ballon d'Or terbanyak di dunia yaitu sebanyak 8 kali.

NOVEMBER:

61. Chef asal Irlandia, Alan Fisher yang memiliki restoran di Jepang mematahkan rekor Baci dalam memasak maraton terlama. Alan menorehkan waktu selama 119 jam dan 57 menit. Pun Alan juga menjadi pemilik rekor memanggang maraton terlama yakni selama 47 jam dan 21 menit.

62. Lagu terakhir The Beatles "Now and Then" menuliskan namanya dalam rekor dunia sebagai Radio Terbanyak di Amerika yang memutarkan Lagu dalam waktu yang sama. Total ada 760 stasiun radio di Amerika memutarkan lagu terakhir The Beatles ini.

63. Aksi domino manusia dengan matras terbesar di dunia dipecahkan dalam suatu aksi di Filipina, dengan jumlah orang mencapai 2.355.

64. Jay Stocki asal Amerika memecahkan rekor sebagai pemilik golf putt terpanjang di dunia (non-turnamen), dengan memasukkan bola golfnya dari jarak 122,3 meter.

65. Helen Williams dari Nigeria menciptakan wig buatan tangan terpanjang di dunia, mencapai 351,28 meter.

66. Rekor dunia untuk wanita dengan rambut terpanjang dimiliki oleh Smita Srivastava dari Uttar Pradesh, India. Smita (46 tahun) mulai memanjangkan rambutnya sejak usia 14 tahun.

67. Isla McNabb dari Kentucky, Amerika menjadi anggota termuda dari organisasi Mensa, yang merupakan organisasi bagi orang-orang yang mempunyai IQ tinggi.

DESEMBER:

68. Kembar tiga tertua di dunia, Larry, Lon dan Gene Brown baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-93.

Baca Juga: Lihat Ini, Deretan Rekor Dunia Selama Tahun 2023 (Bagian 1)

69. Game Grand Theft Auto VI memecahkan rekor sebagai trailer video game terbanyak ditonton di Youtube dalam 24 jam. Jumlah viewsnya mencapai, 90.421.491 views.

70. Colton Pifer dari Michigan, Amerika, memulai menindik lobang hidungnya di usia 18 tahun, dan 5 tahun setelahnya, ia berusaha memperbesar lubang hidungnya dengan memasukan anting-anting berukuran besar lewat hidungnya. Aksinya ini membawa Colton sebagai pemegang rekor dunia untuk lubang hidung terbesar dengan diameter 2,6 cm.

71. Neil Harbisson (UK/Spanyol) pada 8 Desember dinobatkan secara resmi sebagai Cyborg.**

Editor: Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah