Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 4 Halaman 29, 30, 31, 32, 33, dan 34, Mengenal Bahasa Daerah yang Ada di Indonesia

- 19 Februari 2022, 16:19 WIB
Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 4 Halaman 29, 30, 31, 32, 33, dan 34, Mengenal Bahasa Daerah yang Ada di Indonesia
Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 4 Halaman 29, 30, 31, 32, 33, dan 34, Mengenal Bahasa Daerah yang Ada di Indonesia /Pexels.com/sunvani hoàng


Cianjurpedia.com – Semangat belajar adik-adik. Kita akan membahas kunci jawaban buku tema 7 kelas 4 halaman 29, 30, 31, 32, 33, dan 34 subtema 1 keragaman suku bangsa dan agama di negeriku pembelajaran 4 Buku Siswa Tematik Kurikulum 2013 edisi revisi 2017.

Ada tiga subtema dalam buku tematik kelas 4 SD Tema 7 yang berjudul Indahnya Keragaman di Negeriku.

Adik-adik bisa mengerjakannya terlebih dahulu. Bila merasa kesulitan bisa bertanya kepada ayah, bunda, atau kakak. Setelah itu, bandingkan jawaban adik-adik dengan artikel ini.

Berikut kunci jawaban buku tema 7 kelas 4 halaman 29, 30, 31, 32, 33, dan 34, seperti dilansir Cianjurpedia.com dari alumnus Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FPMIPA) UPI Bandung (Universitas Pendidikan Indonesia), Leni Setiawati, S.Pd.

Baca Juga: Chico Dihadang Loh Kean Yew di Semifinal Badminton Asia Team Championships 2022, Indonesia vs Singapura 0-1

Ayo berdiskusi (Halaman 29)
Bersama kelompokmu, tuliskan jawaban pertanyaan dan tugas berikut.
1. Di provinsi mana kamu tinggal?
2. Dalam berkomunikasi, bahasa apa yang biasa digunakan penduduk di provinsimu?
3. Tuliskan beberapa kata dalam bahasa daerah di tempat tinggalmu beserta padanannya dalam bahasa Indonesia.
Tuliskan hasil diskusimu dalam bentuk tabel seperti contoh di bawah.
Provinsi tempat tinggal: Jawa Barat
Bahasa yang digunakan masyarakat: bahasa Indonesia, bahasa Sunda, bahasa Jawa.
a. Bahasa Sunda:Tuang
Bahasa Jawa:Mangan
Bahasa Indonesia:Makan
b. Bahasa Sunda:Nginum
Bahasa Jawa:Ngombe
Bahasa Indonesia:Minum
c. Bahasa Sunda:Balik
Bahasa Jawa:Mulih
Bahasa Indonesia:Pulang
d. Bahasa Sunda:Sorangan
Bahasa Jawa:Dewekan
Bahasa Indonesia:Sendiri

Baca Juga: Ganjil Genap di Jalur Puncak Setiap Akhir Pekan, Mulai Jumat Pukul 14.00 hingga Minggu pukul 24.00 WIB

Ayo berdiskusi (Halaman 31)
Kamu telah membaca bacaan “Bahasa Daerah di Indonesia Terancam Punah”.
Lakukan kegiatan berikut bersama teman sebangkumu.
Tuliskan ide pokok dari setiap paragraf. Tuliskan dalam tabel berikut.
a. Paragraf ke-1
Ide pokok:
Posisi negara dengan bahasa terbanyak di dunia.
b. Paragraf ke-2
Ide pokok:
Distribusi bahasa di seluruh Indonesia rupanya berbanding terbalik antara jumlah bahasa dengan jumlah penduduk.
c. Paragraf ke-3
Ide pokok:
Kurangnya jumlah pengguna bahasa daerah akan berpengaruh pada kemungkinan kepunahan suatu atau beberapa bahasa daerah yang ada di
Indonesia.
d. Paragraf ke-4
Ide pokok:
Bahasa daerah berperan dalam menjaga budaya daerah.

Baca Juga: Atlet Korea Utara Kim Byeol Sung di Olimpiade Musim Dingin 2022 Menarik Perhatian Netizen Korea Selatan

Tuliskan informasi baru yang kamu dapatkan dari bacaan tersebut dengan bahasamu sendiri. Tuliskan dalam bentuk berikut menggunakan ejaan yang tepat.
Informasi dari Bacaan “Bahasa Daerah di Indonesia Terancam Punah”
1. Negara Papua Nugini adalah negara pertama dengan jumlah bahasa terbanyak di dunia.
2. Indonesia menduduki peringkat kedua negara dengan bahasa terbanyak di dunia.
3. Indonesia memiliki 742 bahasa.
4. Di Indonesia jumlah penduduk berbanding terbalik dengan jumlah bahasa yang digunakan.
5. Penduduk di pulau Jawa hanya menggunakan 20 bahasa.
6. Penduduk di pulau Papua menggunakan 271 bahasa.
7. Kurangnya jumlah pengguna bahasa daerah akan berpengaruh pada kemungkinan kepunahan bahasa daerah itu sendiri.
8. Bahasa yang terancam punah adalah bahasa yang tidak memiliki generasi muda yang menggunakan bahasa ibu.
9. Bahasa daerah berperan dalam menjaga budaya daerah.
10. Tata nilai budaya di Indonesia tersimpan dalam kosakata, pantun, cerita rakyat, mitos, legenda, dan ungkapan.
11. Kita perlu melestarikan bahasa daerah sebelum benar-benar menghilang dari kehidupan berbangsa kita.

Halaman:

Editor: Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x