Hati-Hati! Fitur ‘Delete Message’ di WhatsApp Kini Makan Waktu Hingga Dua Hari

- 9 Agustus 2022, 16:18 WIB
Ilustrasi WhatsApp.
Ilustrasi WhatsApp. /Unsflash/Dima Solomin/

Cianjurpedia.com – Apakah kalian merupakan kelompok orang yang gemar menggunakan fitur ‘Delete Message’ di WhatsApp?

Jika ya, berhati-hatilah mulai sekarang, karena kini fitur tersebut akan memakan jeda waktu hingga dua hari untuk memastikan pesan benar-benar terhapus.

Sebelumnya, fitur ‘Delete Message’ di WhatsApp tidak membutuhkan waktu lama untuk menghilangkan pesan.

Hanya dalam waktu singkat, pesan yang kita kirimkan dapat terhapus bila menggunakan fitur ‘Delete Message’ tersebut.

Baca Juga: Undian BWF World Championships 2022 Akan Berlangsung Besok, Inilah Skuad Indonesia Terbaru Ditambah Chico

Pembaruan pada fitur ‘Delete Message’ di WhatsApp ini diumumkan oleh pihak WhatsApp lewat akun Twitter resmi mereka, @WhatsApp.

“Memikirkan kembali pesan Anda? Sekarang Anda harus berpikir ekstra karena membutuhkan waktu lebih dari dua hari untuk menghapus pesan Anda setelah dikirim,” cuit akun @WhatsApp, Selasa, 9 Agustus 2022.

Oleh karenanya, para pengguna aplikasi WhatsApp kini dihimbau agar tidak lagi mengirimkan pesan sembarangan atau bahkan keliru saat mengirim emoticon ke pengguna lainnya.

Menurut informasi yang Cianjurpedia.com lansir dari Antara, pembaruan fitur tersebut mulai berlaku pada versi terbaru dari aplikasi WhatsApp.

Halaman:

Editor: Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x