Jangan Panik, Pasokan Oksigen Aman! Catat Agen Jual Tabung dan Isinya di Bandung

- 10 Juli 2021, 10:30 WIB
Warga Kota Bandung tidak perlu panik membeli oksigen untuk medis penderita Covid-19 karena saat ini 90 persen pengadaan oksigen diperuntukan medis.
Warga Kota Bandung tidak perlu panik membeli oksigen untuk medis penderita Covid-19 karena saat ini 90 persen pengadaan oksigen diperuntukan medis. /Portal Bandung Timur/heriyanto

 

Cianjurpedia.com - Beberapa minggu terakhir, banyak warga Kota Bandung yang mengeluhkan sulit mencari isi ulang oksigen. Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung memastikan pasokan oksigen sekarang dalam kondisi aman, tapi warga diminta bijak dalam pembeliannya. 

Asisten Daerah Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Erick M Athauriq, mengatakan sekitar 90 persen produksi oksigen di Kota Bandung diprioritaskan memang untuk bidang kesehatan.

Kendati demikian, ia mengimbau agar warga tetap harus bijak saat mengisi oksigen dan tabungnya.

"Tidak perlu panic buying. Bijaklah untuk membeli atau mengisi oksigen. Tidak perlu menyimpan terlalu banyak," imbau Eric, seperti dikutip dari PMJ News, Jumat 9 Juli 2021.

Baca Juga: Jadwal Kajian Islam Jawa Barat Hari Ini Sabtu 10 Juli 2021

Eric pun mengingatkan, agar warga yang membutuhkan hanya membeli atau mengisi oksigen untuk kebutuhan 2-3 hari ke depan.

"Tak perlu menyimpan hingga untuk seminggu. Meski persediaan aman, tetapi kita harus bijak juga memperhatikan orang lain yang juga membutuhkan," ucapnya.

Adapun di Kota Bandung terdapat sejumlah agen oksigen. Masyarakat yang membutuhkan bisa menghubungi atau datang langsung.

Berikut sejumlah agen oksigen yang ada di Kota Bandung:

1. AYU INDRAJAYA GAS, Jalan Pasir Salam No. 9, Ancol, Kec. Regol, (022) 42834398.

2. WDH Gas Oksigen, Jalan Ciburuy No.15A, RW.06, Ciseureuh, Kec. Regol, 085294550409.

3. CV. Sangkuriang Jalan Sudirman No. 631, Wr. Muncang, Kec. Bandung Kulon, (022) 6031397.

Baca Juga: Jadwal Samsat Keliling Wilayah Kota Kabupaten Cirebon Hari Ini Sabtu 10 Juli 2021

4. Niaga Gas, Jalan Soekarno Hatta No. 49, Warung Muncang, Bandung Kulon, (022) 6036992.

5. KMR Putra Oxygen, Jalan Cisaranten Kulon No 35, 022-7804869.

6. Tasman Gases, Jalan Cipaera No 2, Desa Malabar, Kecamatan Lengkong, 0227307626.

7. AD Gas oksigen, Jalan Sekepondok No.20, Padasuka, Kec. Cibeunying Kidul, 083822612886.

8. Club Oksigen Jalan A.H. Nasution No. 98B, Sukamiskin, Kec. Arcamanik.

9. OXYGOLD Jalan Rumah Sakit No. 24, Pakemitan, Cinambo.

10. OXYGOLD 2, Jalan Venus Bar., Manjahlega, Kec. Rancasari.

Baca Juga: Memiliki Efikasi Tinggi, Pemerintah Akan Gunakan Vaksin Moderna untuk Booster Tenaga Kesehatan

11. OXYGOLD 5, Jalan Moch Toha no. 355 B - C Karasak, Kec. Astanaanyar.

12. OXYGOLD 3, Jalan Sarimanah No.23, Sarijadi, Sukasari.

13. Oxygold 3, Jalan Gunung Batu No.57, Sukaraja, Kec. Cicendo.

14. OXYGOLD 4, Jalan Ibrahim Aji no. 304 Kiaracondong.

15. PT. Sekarguna Medika, Jalan Waringin No. 8, Ciroyom, Andir.

16. I Wahyu, Jalan Gedebage No 100.

Baca Juga: Jadwal Samsat Keliling Wilayah Kabupaten Subang Hari Ini Sabtu 10 Juli 2021

17. Bbs, Jalan Soekarno Hatta No 94.

18. Dedi Saefudin, Jalan Laswi No 916.

19. Sairin Gas, Jalan Purbasari No 1 21. Mitra Gas, Jalan Ebor Jabin Kav 1, Jatisari.

20. Rfg, Jalan Arcamanik, Bandung.***

Editor: Sutrisno

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah