Jadwal Sidang Isbat Penentuan 1 Ramadhan 1444 H dan Lokasi 124 Titik Rukyatul Hilal yang Ditetapkan Kemenag

- 22 Maret 2023, 05:51 WIB
Jadwal Sidang Isbat Penentuan 1 Ramadhan 1444 H dan Lokasi 124 Titik Rukyatul Hilal yang Ditetapkan Kemenag.
Jadwal Sidang Isbat Penentuan 1 Ramadhan 1444 H dan Lokasi 124 Titik Rukyatul Hilal yang Ditetapkan Kemenag. /Antara

Cianjurpedia.com - Kementerian Agama Republik Indonesia akan menggelar Sidang Isbat Pelatihan 1 Ramadhan 1444 H pada hari ini Rabu 22 Maret 2023.

Acara akan berlangsung di Auditorium HM Rasjidi Kemenag RI, Jln MH Thamrin No 6 Jakarta. Agenda hari ini akan terpecah ke dalam tiga tahapan, mulai dari seminar posisi hilal, sidang isbat secara tertutup, dan diakhiri dengan konferensi pers.

Sidang Isbat untuk menentukan awal Ramadhan 1444 H akan dipimpin oleh Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dan sejumlah Duta Besar Negara Sahabat, Komisi VIII DPR RI, Mahkamah Agung, Majelis Ulama Indonesia (MUI), Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG ), Badan Informasi Geospasial (BIG ), Bosscha Institut Teknologi Bandung (ITB), Planetarium, Pakar Falak dari Ormas-ormas Islam, Lembaga dan instansi terkait, Anggota Tim Hisab Rukyat Kementerian Agama, dan Pimpinan Organisasi Kemasyarakatan Islam dan Pondok Pesantren.

Adapun susunan agenda pelaksanaan Sidang Isbat hari ini adalah sebagai berikut :

Baca Juga: Hujan Disertai Petir Berpotensi Terjadi di Sebagian Besar Wilayah Jaksel, Ini Prakiraan Cuaca DKI Selengkapnya

pukul 17.00 WIB - Seminar Posisi Hilal

Agenda ini terbuka untuk umum dan dapat disaksikan langsung melalui streaming di kanal YouTube Bimas Islam TV.

Pukul 18.15 WIB - Sidang Isbat akan dimulai dan ditutup untuk umum.

Halaman:

Editor: Hanif Hafsari Chaeza

Sumber: kemenag.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x