Pemerintah Cina Hapus Semua Tentang Vicky Zhao di Internet, Jet Li dan Liu Yifei Sasaran Berikutnya?

- 2 September 2021, 08:05 WIB
Vicky Zhao saat bermain di film Putri Huanzhu.
Vicky Zhao saat bermain di film Putri Huanzhu. /Tangkapan layar/Instagram @zhaoweiofficial

 

Cianjurpedia.com - Nama artis Vicky Zhao disensor dan dihapus oleh Pemerintah Cina dari semua situs pencarian internet negara tersebut. 

Semua serial, acara dan film yang mencantumkan nama Vicky Zhao telah menghilang dari situs streaming online utama Cina. Bahkan, namanya tak lagi muncul di dalam daftar kredit film-filmnya.

Hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari pemerintah Cina terkait kejadian itu. Dilansir dari Daily Star, diduga Vicky Zhao telah terjerat berbagai skandal selama bertahun-tahun.

Beberapa penggemarnya juga menduga jika hal itu disebabkan oleh hubungan artis kelahiran 12 Maret 1976 ini dengan pemilik Alibaba, Jack Ma yang juga sempat bermasalah. 

Baca Juga: Ramalan Zodiak Virgo Hari Ini Kamis 2 September 2021, Jangan Biarkan Memori Buruk di Masa Lalu Mengganggu Anda

Pemilik nama asli Zhao Wei ini sempat dilaporkan melarikan diri ke Prancis setelah dia masuk daftar hitam.

Namun hal itu dibantahnya lewat sebuah unggahan di Instagram yang sekarang telah dihapus. Ia mengunggah foto dirinya tengah bersama kedua orangtuanya di Beijing.

Takut terkena imbasnya, beberapa aktor dan aktris lainnya seperti Huang Xiaoming dan Li Bingbing langsung menghapus foto-foto mereka bersama Vicky Zhao di Weibo.

Setelah ramai adanya pemblokrian terhadap Vicky Zhao oleh pemerintah China, kini tersebar rumor adanya daftar tujuh nama selebriti termasuk Vicky Zhao yang disebut-sebut menjadi sasaran pemerintah.

Dilansir dari The Strait Times disebutkan jika daftar tersebut ternyata dirilis oleh China's National Radio and Television Administration. Mereka menyebutkan jika akan ada peraturan baru pada para selebriti yang juga memegang kewarganegaraan asing.

Seperti diketahui, pemain Putri Huna Zhu ini telah mendapatkan izin menetap di Singapura dan memiliki sebuah perkebunan anggur di Bordeaux, Prancis, bersama dengan sang suami Huang Youlong.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Sagitarius Hari Ini, Kamis 2 September 2021,  Jangan Putuskan Terburu-buru Evaluasi diri Anda

Sementara, beberapa artis lain yang memiliki kewarganegaraan lain adalah aktor ternama Jet Li. Jet Li diketahui memegang kewarganegaraan Singapura.

Selain Jet Li, ada Liu Yifei yang memiliki kewarganegaraan Amerika Serikat, Nicholas Tse (Kanada), Zhang Tielin (Inggris), Mark Chao (Kanada) dan penyanyi Will Pan (Amerika Serikat).

Hingga berita ini diturunkan, belum ada yang mengonfirmasi benar atau tidaknya terkait daftar tersebut.***

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: The Straits Times Daily Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x