Profil Ciro Alves, Pemain yang Dikaitkan dengan Persib Bandung

16 Maret 2022, 16:38 WIB
Profil Ciro Alves, pemain yang dirumorkan merapat ke Persib Bandung /Tim Potensi Badung 04/Instagram Ciro Alves/Robert Alberts

Cianjurpedia.com – Ciro Alves menjadi salah satu pemain di Liga 1 yang banyak diperbincangkan akhir-akhir ini.

Pasalnya, penyerang yang kini memperkuat Persikabo 1973 itu kerap dikaitkan dengan isu kepindahan ke Persib Bandung.

Terlebih lagi, ia sudah mengisyarakatkan bahwa dirinya tidak akan lagi membela Persikabo musim depan.

Baca Juga: Ciro Alves Unggah Foto Saat Lawan Maung Bandung, Warganet: Bismillah Persib

Sebagai penyerang yang tengah bersinar musim ini, wajar pemain asal Brasil itu menjadi incaran klub-klub besar di Indonesia.

Meski begitu, belum ada klub yang secara resmi mengakui ketertarikan mereka terhadap Ciro.

Pada Senin 15 Maret 2022, Ciro Alves mengunggah foto di akun Instagram miliknya saat timnya berhadapan dengan Persib.

Padahal pertandingan tesebut diketahui sudah terjadi dua bulan lalu, tepatnya 29 Januari 2022.

Hal itu pun dianggap oleh sebagian pendukung Persib yang turut berkomentar di unggahan Ciro sebagai kode ketertaikan sang pemain untuk berlabuh ke Bandung.

Baca Juga: Jadwal Persib Liga 1 Hampir Selesai, Simak 3 Laga Terakhir Maung Bandung Penentu Gelar Juara

Profil Ciro Alves

Ciro Alves lahir di Salgueiro, Brasil pada 18 April 1989. Ia memiliki nama lengkap Ciro Henrique Alves Ferreira e Silva.

Ia memulai karier profesionalnya di klub Sport Club do Recife, yakni tim sepak bola Brasil yang bermain di divisi utama Campeonato Brasileiro Serie A.

Selama tiga tahun bermain di sana, Ciro mencatatkan 57 penampilan dan mengoleksi 18 gol.

Baca Juga: Umuh Muchtar Minta Persib Tetap Fokus dan Kerja Keras Menatap Tiga Laga Sisa

Tahun 2011, Ciro Alves kemudian membela Fluminense FC. Namun selama berseragam klub tersebut ia hanya mencetak 2 gol dari 14 kali penampilan.

Setelah itu, selama empat tahun malang melintang di beberapa klub Brasil, Ciro tidak mendapatkan peruntungannya.

Pada 2015, ia pun hijrah ke Korea Selatan untuk membela klub Jeju United.

Sebelum datang ke Indonesia, Ciro pernah bermain di Liga Thailand bersama klub Chonburi FC.

Baru pada 2019, Ciro bergabung dengan Persikabo 1973. Selama berseragam Persikabo, Ciro mencatatkan 65 kali penampilan, dan mencetak 32 gol.***

Editor: Fitrah Ardiansyah

Tags

Terkini

Terpopuler