8 Orang Tewas Akibat Tertimpa Reruntuhan Sebagian Hotel

- 13 Juli 2021, 13:56 WIB
Petugas penyelamat berusaha menolong korban akibat tertimpa reruntuhan sebagian hotel
Petugas penyelamat berusaha menolong korban akibat tertimpa reruntuhan sebagian hotel /Antara

Cianjurpedia.com - Delapan orang tewas setelah tertimpa reruntuhan bagian dari sebuah hotel yang runtuh di kota Suzhou, China.

Petugas penyelamat masih mencari sembilan orang yang hilang di reruntuhan, kata media pemerintah China, Xinhua, pada Selasa 13 Juli 2021.

Kejadian runtuhnya sebagian Hotel Siji Kaiyuan di kota pesisir itu tersebut terjadi pada Senin sore 12 Juli 2021.

Dikutip dari Reuters, Kementerian Manajemen Darurat China mengirim tim untuk membantu pekerjaan penyelamatan.

Baca Juga: Sebelas Tahun Running Man, Kehilangan Empat Anggota Reguler, Yang Se Chandan Jeon So Min Berikan Suasana Baru

Kantor berita Xinhua melaporkan bahwa penyebab keruntuhan hotel itu sedang diselidiki.

Siji Kaiyuan adalah hotel murah yang dibuka pada 2018 di kota Suzhou. Hotel setinggi tiga lantai tersebut memiliki 54 kamar.***

Editor: Sutrisno

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x