Tubuh Kekurangan Protein, Perhatikan 7 Tanda Ini! Salah Satunya Rambut Mudah Rontok

- 12 Juli 2021, 12:15 WIB
Ilustrasi salah satu makanan yang kaya protein.
Ilustrasi salah satu makanan yang kaya protein. /Unsplash.com/ Caroline Attwood

 

Cianjurpedia.com - Tubuh memiliki cara untuk memberitahu kita bahwa kita tidak cukup makan telur, daging tanpa lemak, ikan, kacang-kacangan, susu, dan sayuran kaya protein untuk memberi bahan bakar pada otot dan kesehatan secara keseluruhan.

Seperti diketahui, protein memiliki peran dalam pembentukan sel darah merah, memelihara jaringan tubuh, pengatur metabolisme tubuh, hingga pembentukan sistem imun atau antibodi.

Ketika tubuh kekurangan protein, akan muncul berbagai keluhan pada tubuh kita. Dilansir dari thehealthy.com, berikut adalah tujuh tanda saat tubuh kekurangan protein, yaitu:

Baca Juga: Indonesia Menerima Tiga Juta Dosis Vaksin Moderna Siap Pakai dari Amerika Serikat

1. Terus merasa lelah dan lapar

Protein membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna, yang membuat kita merasa kenyang dan berenergi.

Maka, saat tubuh mulai terasa lebih cepat lapar dan lelah, menandakan tubuh kekurangan protein.

Penulis buku Protein Ninja, Terry Hope Romero, mengatakan ketika ia mulai mengonsumsi lebih banyak protein (dengan menambahkan bubuk protein alami seperti protein rami dan protein beras merah ke dalam makanan sehari-harinya), dia mulai merasa lebih kuat dan lebih puas.

Halaman:

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: The Healthy


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x