Google Doodle Rayakan Ulang Tahun ke-77 Donald Pandiangan, Pemanah yang Dijuluki Robin Hood of Indonesia

- 12 Desember 2022, 08:58 WIB
Sosok Donald Djatunas Pandiangan dalam Google Doodle hari ini.
Sosok Donald Djatunas Pandiangan dalam Google Doodle hari ini. /Google/

 

Cianjurpedia.com – Google Doodle turut merayakan ulang tahun ke-77 Donald Pandiangan, pemanah Indonesia yang melatih tim panahan yang memenangkan medali Olimpiade pertamanya pada tahun 1988.

Jika membuka laman Google hari ini, Senin 12 Desember 2022, maka pengunjung akan melihat ilustrasi dari Donald Pandiangan. 

Donald Pandiangan memenangkan lebih dari 20 medali emas untuk penguasaan busur dan anak panah di Pesta Olahraga Asia Tenggara (SEA Games), hingga ia mendapat julukan Robin Hood of Indonesia.

Pandiangan lahir di Sidikalang, Sumatera Utara pada tahun 1945. Ia bercita-cita menjadi seorang insinyur, tetapi kondisi ekonomi menghalanginya untuk menyelesaikan kuliah.

Pandiangan akhirnya bekerja di sebuah perusahaan transportasi, di mana ia menerima hadiah yang akan mengubah jalan hidupnya, satu set alat panahan.

Baca Juga: Main Game di Google Doodle Hari Ini, Peringati Ulang Tahun Jerry Lawson, Bapak Perintis Game Modern

Meski baru memulai karier olahraga di usia 25 tahun, Pandiangan jatuh cinta dengan olahraga tersebut dan berlatih tanpa lelah. Tiga tahun kemudian, ia memenangkan medali emas pertamanya di Pekan Olahraga Nasional VIII (PON) tahun 1973 di Surabaya.

Empat tahun kemudian, ia memecahkan rekor dunia di nomor Recurve 70 meter pada PON IX 1977 di Jakarta.

Pandiangan meraih emas berkali-kali selama rentang tahun 1977 - 1987 dalam gelaran SEA Games. Pada tahun 1980, Pandiangan berada di puncak karirnya dan hampir berkompetisi di Olimpiade Musim Panas di Moskow, tetapi tidak dapat hadir karena Indonesia memboikot acara tersebut.

Beberapa tahun kemudian, ia mulai melatih tim panahan wanita untuk Olimpiade Musim Panas 1988 di Seoul. Lilies Handayani, Nurfitriyana Saiman, dan Kusuma Wardhani meraih medali perak yang pertama dalam sejarah Indonesia.

Baca Juga: Google Doodle Rayakan Hari Angklung dengan Animasi yang Menarik

Kariernya sebagai pelatih tim panahan wanita Indonesia sempat dikisahkan dalam film 3 Srikandi (2016) yang dibintangi oleh Reza Rahardian, Bunga Citra Lestari, Chelsea Islan, dan Tara Basro.

Donald Pandiangan wafat pada 20 Agustus 2008 dalam usia 63 tahun akibat strole yang dideritanya.

Selamat ulang tahun, Donald Pandiangan!***

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: Google Doodle


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x