Sambut Natal dan Tahun Baru 2023, KAI Tambah Perjalanan Kereta Bandara YIA - Yogyakarta PP. Cek Jadwalnya!

- 19 Desember 2022, 06:28 WIB
Ilustrasi kereta api yang sedang melintas. Sambut Natal dan Tahun Baru 2023, KAI Tambah Perjalanan Kereta Bandara YIA - Yogyakarta PP. Cek Jadwalnya di Sini!
Ilustrasi kereta api yang sedang melintas. Sambut Natal dan Tahun Baru 2023, KAI Tambah Perjalanan Kereta Bandara YIA - Yogyakarta PP. Cek Jadwalnya di Sini! /Pikiran Rakyat/Abdul Muhaemin/

 

Cianjurpedia.com - Menyambut Natal dan Tahun Baru 2023, KAI Bandara menambah jadwal Kereta Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) dari semula 24 perjalanan, menjadi 30 perjalanan. Jadwal tambahan ini akan berlaku mulai tanggal 19 Desember 2022 sampai 9 Januari 2023.

Terdapat penambahan 3 jadwal keberangkatan Kereta Bandara dari Stasiun YIA, yaitu pukul 04.50 WIB, 06.11 WIB, dan 15.45 WIB. Sementara itu, penambahan 3 jadwal keberangkatan Kereta Bandara dari Stasiun Yogyakarta, yaitu dimulai pukul 04.02 WIB, 07.20 WIB, dan 16.00 WIB

Rute Kereta Bandara YIA - Yogyakarta adalah Stasiun YIA, Stasiun Wates, dan Stasiun Tugu Yogyakarta pulang pergi. Total waktu yang ditempuh selama perjalanan adalah 39 menit.

Harga tiket Kereta Bandara untuk tujuan YIA - Yogyakarta dan YIA - Wates adalah Rp20.000 per orang, untuk tujuan Yogyakarta - Wates adalah Rp10.000 per orang, berlaku untuk rute sebaliknya.

Baca Juga: Libur Natal dan Tahun Baru 2023, Kereta Wisata Tawarkan Perjalanan Istimewa

Pembelian tiket dapat dilakukan secara online di aplikasi KA Bandara, web railink.co.id, atau aplikasi KAI Access dengan metode pembayaran menggunakan kartu kredit, kartu debit, OVO, maupun LinkAja, atau pembelian secara offline melalui vending machine di stasiun keberangkatan.

Dilansir dari akun Instagram @kabandararailink, berikut adalah jadwal Kereta Bandara YIA - Yogyakarta 19 Desember 2022 - 9 Januari 2023:

Jadwal Kereta Bandara YIA - Wates - Yogyakarta

Halaman:

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: PT KAI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x