Jadwal Vaksin Booster Jakarta Utara Hari Ini Jumat 27 Januari 2023, Ada di 31 Lokasi

- 27 Januari 2023, 07:57 WIB
Jadwal Vaksin Booster Jakarta Utara Hari Ini Jumat 27 Januari 2023, Ada di 31 Lokasi.
Jadwal Vaksin Booster Jakarta Utara Hari Ini Jumat 27 Januari 2023, Ada di 31 Lokasi. /Pixabay/ronstik

Waktu pelaksanaan : 16.00-20.00 WIB

Vaksinasi booster pertama atau dosis ketiga ini diberikan kepada masyarakat yang sudah memenuhi syarat umum seperti berusia 18 tahun ke atas dan sudah mendapatkan vaksin primer minimal 3 bulan yang lalu serta sudah memiliki e-tiket vaksin booster di aplikasi PeduliLindungi.

Baca Juga: Waspada KLB Campak di 12 Provinsi di Indonesia, Simak Cara Penularan dan Gejalanya Berikut Ini

Sementara itu, vaksinasi booster kedua atau dosis keempat ini diberikan kepada masyarakat yang telah mendapatkan vaksin dosis ketiga minimal 6 bulan yang lalu tanpa menunggu e-tiket vaksin booster.

Selain itu, pelayanan vaksinasi booster pertama dan kedua ini diberikan kepada seluruh warga baik yang memiliki KTP DKI maupun KTP non DKI. 

Warga dengan KTP non DKI dapat melakukan vaksinasi booster di fasilitas kesehatan milik Pemprov DKI tanpa harus melampirkan surat keterangan domisili.

Saat akan ke sentra vaksinasi untuk melakukan vaksinasi booster, masyarakat jangan lupa membawa KTP/KK untuk verifikasi data, sertifikat vaksin, serta e-tiket vaksin booster.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Wilayah DKI Jakarta Hari Ini Jumat 27 Januari 2023, Ada di Lima Lokasi

Tidak semua lokasi sentra vaksinasi bisa melakukan pendaftaran on the spot, maka diharapkan masyarakat melakukan konfirmasi kepada Puskesmas Kecamatan sesuai wilayah sentra vaksinasi berada atau mendaftar via aplikasi JAKI.

 

Halaman:

Editor: Hanif Hafsari Chaeza

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah