Rilis Juni Mendatang, Transformers: Rise of the Beast Siap Rajai Film Box Office

1 Mei 2023, 09:07 WIB
Transformers: Rise of the Beast /IMDB.com

Cianjurpedia.com - Pertama kali diperkenalkan pada tahun 2007, film Transformers berhasil menggaet penggemar baru di seluruh dunia.

Tercatat 6 film Transformers sebelumnya selalu berada dalam kategori box office, dengan rata-rata keuntungan mencapai lebih dari 300 persen.

Sekarang di tahun 2023, seri ketujuh film Transformers akan dirilis 9 Juni 2023 di Amerika Serikat, dengan judul Transformers: Rise of the Beast.

Dilansir dari IMDB.com, seri ketujuh dari Transformers ini disutradarai oleh Steven Caple Jr, dengan dibintangi aktor kenamaan seperti Michelle Yeoh, Pete Davidson dan Ron Perlman.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Kemenangan Bournemouth 4-1 Buat Peluang Leeds United Terdegradasi Semakin Besar

Transformers: Rise of the Beast menceritakan tentang dunia di tahun 90-an dengan Autobots, dan diperkenalkan faksi baru Transformers yakni Maximals.

Transformers: Rise of the Beast juga merupakan sequel dari film Bumblebee yang rilis tahun 2018.

Official trailer Transformers: Rise of the Beast yang rilis di channel YouTube Paramount Pictures, telah ditonton lebih dari 15 juta kali, dan diprediksi film ini juga akan mendulang untung seperti rentetan film Transformers lainnya.

Bila mengikuti rata-rata keuntungan yang didapat dari film Transformers sebelumnya, diprediksi dengan budget 200 juta dolar, film terbaru Transformers ini akan meraih pendapatan box office sekitar 600 juta dolar.

Transformers: Rise of the Beast mengambil tempat syuting di Los Angeles, Peru, Kanada dan Brooklyn. Proses syutingnya dimulai tanggal 7 Juni 2021 hingga 20 Oktober 2021.

Sedikit tambahan info, berikut urutan film Transformers yang mungkin kamu mau tonton lagi dan informasi mengenai keuntungan film produksi Paramount Pictures ini.

1. Transformers rilis tahun 2007
Budget: 150 juta dolar
Box Office: 709,7 juta dolar
Persentase keuntungan: 373,13%

2. Transformers: Revenge of the Fallen rilis tahun 2009
Budget: 200 juta dolar
Box Office: 836,3 juta dolar
Persentase keuntungan: 318,15%

Baca Juga: Hasil Liga Jerman: Bayern Munich Rebut Kembali Posisi Puncak Usai Menang 2-0 Atas Hertha Berlin

3. Tranformers: Dark of the Moon rilis tahun 2011
Budget: 195 juta dolar
Box Office: 1,124 miliar dolar
Persentase keuntungan: 476,41%

4. Transformers: Age of Extinction rilis tahun 2014
Budget: 210 juta dolar
Box Office: 1,104 miliar dolar
Persentase keuntungan: 425,71%

5. Transformers: The Last Knight rilis tahun 2017
Budget: 217 juta dolar
Box Office: 605,4 juta dolar
Persentase: 178,99%

6. Bumblebee rilis tahun 2018
Budget: 135 juta dolar
Box Office: 468 juta dolar
Persentase: 246,67%

**

Editor: Sutrisno

Sumber: IMDb

Tags

Terkini

Terpopuler