Bikin Terharu, Youtube Rewind 2020 Hadirkan Segala Kisah yang Terjadi Selama Tahun 2020

- 29 Desember 2020, 13:10 WIB
Cuplikan Youtube Rewind Indonesia 2020
Cuplikan Youtube Rewind Indonesia 2020 /Tangkapan layar akun Youtube 'Indonesian /Tangkapan layar akun Youtube 'Indonesian Youtubers'

Cianjurpedia.com – “2020, terima kasih atas segala suka, tawa, pilu, serta sedihnya.” Begitu salah satu tulisan warganet di kolom komentar video Rewind Indonesia 2020.

Rewind Indonesia 2020 tayang 28 Desember di kanal Indonesian YouTubers, tepat pukul 19.45 WIB. Jam tersebut sengaja dipilih berdasarkan tahun kemerdekaan Republik Indonesia.

Video berdurasi 14.21 ini disutradarai Chandra Liow dan Aulion. Penggagasnya adalah Andovi da Lopez, Jovial da Lopez, Chandra Liow, Aulion dan Nessie Judge. Ditegaskan mereka Rewind ini tidak terkait dengan YouTube atau Google.

Baca Juga: Terkait Varian Baru Covid-19, Pemerintah Tak Larang WNI Pulang, Tetapi dengan Sejumlah Syarat

"Rewind ini dibuat oleh kreator Indonesia, dari kreator Indonesia untuk masyarakat Indonesia dengan tujuan menyatukan masyarakat dan mengakhiri tahun 2020 dengan sesuatu yang penuh harapan dan positif," begitu tulisan deskripsi videonya.

Video merangkum segala hal yang viral, trending, atau menjadi perhatian publik selama tahun 2020.

Video diawali dengan seorang gadis cilik berambut panjang, berbaju putih yang diperankan oleh Vanessha Laurren. Dalam sebuah ruangan, dia menyusuri lorong yang memajang deretan video trending setiap bulan selama tahun 2020.

Baca Juga: Nitizen Berduka, Kakek Sugiono Indonesia Meninggal

Kemudian, gadis itu bertemu Chandra Liouw, Nessie, Atta Halilintar, dan Edho Zell. Para YouTuber itu lalu mengajaknya memasuki ruangan yang berbeda, penuh dengan para kreator konten.

Dari sanalah petualangan Rewind 2020 dimulai. Terlhiat cuplikan-cuplikan topik terpopuler selama 2020 dihadirkan.

Mulai dari game Among us, Odading Mang Oleh, film Titik, pass the brush challenge, dan sederet topik lainnya yang dibintangi para pembuat konten.

Baca Juga: Dubai Izinkan Warganya Gelar Acara Tahun Baru 2021, Ini Syaratnya!

Namun, tahun 2020 juga merupakan tahun yang membuat pilu. Bencana kebakaran, banjir, hingga pandemi Covid-19 digambarkan di sini.

Suasana video pun berubah menjadi haru. ada tenaga kesehatan yang video call dengan keluarga sambil bertugas, wisuda online, dan silaturahmi keluarga jarak jauh.

Dalam video tersebut, digambarkan semuanya bersatu padu untuk Indonesia, saling membagikan masker dan hormat kepada bendera Merah Putih dengan pesan Tidak Ada Yang Tidak Bisa (TATYB).

Baca Juga: Waspada! Dalam Sepekan Pasien Covid-19 di Cianjur Bertambah 200 Orang

Video diakhiri dengan kutipan “walau hidup berjalan tak sesuai rencana, kita tetap satukan tekad untuk #NyalakanIndonesia terus nyalakan semangat di dada karena tidak ada yang tidak bisa.”

Hingga berita ini diturunkan, Video Rewind Indonesia telah dilihat sebanyak 4,4 juta kali. Rewind Indonesia juga menjadi topik terpopuler di Twitter.***

Editor: Sutrisno

Sumber: YouTube Sobat Dosen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah