Miliki Segudang Manfaat, 3 Resep Smoothie Ini Dijamin Praktis dan Anti Gagal, Cocok untuk Menu Diet 

- 29 Juni 2024, 09:01 WIB
Ilustrasi. 3 Resep Smoothies dan Manfaatnya.
Ilustrasi. 3 Resep Smoothies dan Manfaatnya. //PEXELS.COM

 

Cianjurpedia.com - Kalau kamu bosan mengonsumsi buah secara utuh atau diolah menjadi jus, yuk coba dikreasikan menjadi smoothie. Sesuai namanya, smoothie memiliki tekstur yang lebih lembut dan padat daripada jus. Sehingga sangat cocok untuk dijadikan menu diet karena membuat kenyang lebih lama.

Umumnya, campuran pada smoothie cukup banyak dan beragam, misalnya buah yang memberikan sensasi rasa creamy seperti pisang atau alpukat, jus buah yang dibekukan, sayuran, yoghurt, kacang-kacangan, biji-bijian, susu, hingga santan.

Jika dulu lebih dikenal sebagai menu diet harian, kini smoothie bahkan sudah menjadi bagian dari lifestyle yang menyehatkan. Banyak kafe dan kedai minuman yang memasukkan aneka smoothie sebagai pilihan menu mereka.

Baca Juga: Yuk, Olah Daging Kambing Kurban Iduladha Jadi Menu Street Food Hits: Resep Nasi Goreng Rempah, Sop, Tengkleng

Manfaat Smoothie Bagi Tubuh

Tak hanya enak dan menyegarkan, smoothie juga memiliki segudang manfaat jika dikonsumsi rutin dengan takaran yang benar:

  1. Mengandung banyak serat yang baik untuk kesehatan pencernaan dan penyerapan gizi yang lebih optimal
  2. Membantu menurunkan/menjaga berat badan, karena membuat kenyang lebih lama
  3. Mengandung vitamin, mineral, protein, dan kandungan baik lainnya yang diperlukan untuk kesehatan tubuh
  4. Mengandung lemak sehat untuk mencegah atau mengurangi risiko penyakit jantung
  5. Mengandung antioksidan, yang membantu melindungi tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas

Resep Smoothies Mudah, Praktis, dan Enak

Mix Granola Smoothie

(campuran buah, sayuran, dan granola yang mengenyangkan, dengan rasa dominan manis dan sedikit asam)

Bahan:

  • 1 buah pisang matang (beku)
  • 1 buah mangga harum manis (beku)
  • 4 lembar daun pakcoy/pokcoy/sawi sendok
  • 1 sdm yoghurt plain
  • Bahan pelengkap:
  • Irisan mangga harum manis (potong dadu)
  • Granola secukupnya

Cara membuat:

  1. Masukkan semua bahan ke blender/chopper
  2. Haluskan hingga cukup lembut dan tercampur rata
  3. Tuang ke dalam mangkuk dan tambahkan topping sesuai selera

Creamy Berries Smoothie

(campuran aneka berries dan susu, dengan rasa dominan asam, sedikit manis, dan creamy)

Bahan:

  • 1 genggam strawberry (beku)
  • 1 buah pisang matang (beku)
  • 1 cangkir susu full cream atau oat milk
  • Madu (opsional, jika suka rasa yang lebih manis)

Bahan pelengkap:

  • 1 sdt chia seeds
  • Irisan kacang almond atau kenari
  • Irisan kurma
  • Buah raspberry atau blueberry utuh

Cara membuat:

  1. Masukkan semua bahan ke blender/chopper
  2. Haluskan hingga cukup lembut dan tercampur rata
  3. Tuang ke dalam mangkuk dan tambahkan topping sesuai selera

Green Smoothie

(campuran buah dan aneka sayuran, dengan sedikit rasa manis dan asam yang menyegarkan)

Bahan:

  • 1 cangkir daun bayam (buang batangnya)
  • ½ buah alpukat (kerok dagingnya)
  • 1 buah timun ukuran kecil (buang bijinya)
  • 1 buah pisang matang (beku)
  • ½ cangkir nanas potong
  • 1 - 2 sdm daun mint cincang (sesuaikan dengan selera)
  • 1 cangkir air kelapa muda
  • 1 sdm air perasan lemon

Bahan pelengkap:

1 sdt chia seeds

Cara membuat:

  1. Masukkan semua bahan ke blender/chopper
  2. Haluskan hingga cukup lembut dan tercampur rata
  3. Tuang ke dalam mangkuk dan tambahkan topping sesuai selera.***

 

Editor: Mayang Ayu Lestari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah