Sejarah Persib Hari ini 3 Maret: Sergio Van Dijk Tampil Cemerlang Saat Kalahkan Persija 3-1

3 Maret 2022, 20:21 WIB
Mantan penyerang Persib Sergio van Dijk. /Persib.co.id/

Cianjurpedia.com – Penyerang Persib Sergio van Dijk tampil cemerlang saat Maung Bandung taklukan Persija Jakarta tahun 2013 silam.

Persitiwa tersebut terjadi pada 3 Maret, dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) 2013 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

Seperti biasanya, duel rival abadi itu berlangsung sengit. Bahkan bek Persija, Fabiano Beltrame mendapat kartu merah setelah melanggar Supardi Nasir.

Baca Juga: Head to Head Persib Bandung vs Persiraja Banda Aceh, Maung Bandung Dominasi Laskar Rencong

Bermain di hadapan bobotoh, Persib membobol gawang Persija terlebih dahulu di menit ke-18 melalui penyerang asal Jepang, Kenji Adachihara.

Persija Jakarta sempat membuat bobotoh terdiam dengan gol penyeimbang kedudukan di awal babak kedua, tepatnya menit ke-47.

Memasuki babak kedua, striker berdarah Belanda, Sergio van Dijk menginspirasi kemenangan Pangeran Biru dengan mencetak dua gol di menit 53 melalui tendangan penalti dan menit ke- 80.

Gol kedua van Dijk terbilang fantastis karena dibuat melalui sepakan jarak jauh.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan Ini, ada Derby Manchester dan Liverpool vs West Ham

Atas raihan tersebut, Persib mengumpulkan nilai 12, hasil 3 kali menang, 3 imbang dan 2 kalah. Sedangkan tim lawan tertahan di ambang zona degradasi yaitu posisi 15 dengan nilai 8.

Sebagai informasi, Sergio van Dijk memulai kariernya di klub lokal LTC di Assen sebelum ia bergabung akademi muda di FC Groningen bersama dengan Arjen Robben.

Pada musim 2000/2001 ia bermain dua pertandingan (satu gol) untuk Groningen di Eerste Divisie dan membantu mereka untuk promosi.

Pada tahun 2005 ia pindah ke FC Emmen di mana ia mencetak 18 dan 12 gol dalam dua musim pertamanya.

Baca Juga: Jadwal Persib di Liga 1 Hingga Akhir Musim, Tinggal 6 Pertandingan yang Menentukan Gelar Juara

Pada tanggal 16 Juni 2008, ia menandatangani kontrak dua tahun dengan Brisbane Roar di Liga Australia.

Dua tahun kemudian, pria kelahiran 6 Agustus 1982 ikontrak oleh Adelaide United dan bertahan selama tiga tahun.

Baru pada 2013, van Dijk mencoba peruntungannya di Indonesia dengan berlabuh di Bandung bersama Persib.***

Editor: Fitrah Ardiansyah

Sumber: Persib.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler