Berlangsung Ketat, Hasil Babak Pertama Persebaya vs Persija Imbang 1-1

- 14 Februari 2022, 21:32 WIB
Hasil babak pertama Persebaya vs Persija Jakarta.
Hasil babak pertama Persebaya vs Persija Jakarta. /

Cianjurpedia.com - Skor sementara pertandingan antara Persebaya vs Persija di babak pertama yakni 1-1. 

Laga Big Match ini dilangsungkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Senin 14 Februari 2022 mulai pukul 20.45 WIB.

Duel dua tim dengan sejarah panjang di persepakbolaan Indonesia itu makin panas dengan persaingan ketat di tabel klasemen.

Baca Juga: Head to Head Persib Bandung vs PSIS Semarang: Persib Mendominasi dengan 6 Kemenangan

Baru 1 menit pertandingan berjalan, Persija sudah mencetak gol melalui penyerang Marko Simic.

Kesalahan yang dilakukan pemain Persebaya Arif Satria dimanfaatkan Simic yang langsung menghantam bola dari dalam kotak penalti ke gawang Persebaya.

Gol tersebut membuat tempo permainan semakin cepat dan lebih menarik.

Persebaya sempat mendapat peluang emas di menit ke-10. Taisei Marukawa memberikan umpan kepada Arsenio Valpoort.

Namun, Valpoort yang hanya berhadapan dengan penjaga gawang Andritany tidak bisa menceploskan bola ke gawang.

Persebaya mendapatkan hadiah penalti di menit ke-13 setelah Marukawa dilanggar oleh pemain Persija.

Taise Marukawa yang mengambil sendiri eksekusi penalti, berhasil menjalankan tugasnya dengan baik. Skor pun menjadi 1-1.

Baca Juga: Skuad Persib Sudah Lengkap dan Tidak Ada Lagi yang Dikarantina, Maung Bandung Siap Hadapi PSIS Semarang

Memasuki menit ke-20, kedua tim sama-sama jual beli serangan. Persija sempat mengancam gawang Persebaya melalui Osvaldo Haay.

Tiga belas menit berselang, pemain Persebaya yang baru masuk, Reva Adi Utama mendapatkan peluang dengan melepaskan tendangan jarak jauh yang akurat.

Namun bola yang mengarah ke pojok atas gawang Andritany masih bisa ditepis kiper Persija tersebut.

Hingga babak pertama usai, skor bertahan imbang 1-1.***

Editor: Fitrah Ardiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x