4 Kekuatan Ganda Campuran Indonesia di All England, Rinov/Pitha Kembali Bertemu Marcus/Lauren

- 16 Maret 2022, 12:00 WIB
4 Kekuatan Ganda Campuran Indonesia di All England, Rinov/Pitha Kembali Bertemu Marcus/Lauren
4 Kekuatan Ganda Campuran Indonesia di All England, Rinov/Pitha Kembali Bertemu Marcus/Lauren /Tangkapan layar/Instagram

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menjadi salah satu andalan Indonesia. Pantas rasanya karena mereka pernah merasakan manisnya menjadi juara All England pada tahun 2020. 

Praveen sendiri bisa mengukir juara sebanyak dua kali dengan pasangan yang berbeda. Pertama kali mentas pada tahun 2016 saat masih berpasangan dengan Debby Susanto.

Baca Juga: Jadwal All England 2022 Hari Ini, Rabu 16 Maret 2022, The Daddies Turun Pertama, Live di iNews dan MNCTV

Praveen/Melati datang ke Inggris sebagai unggulan kelima. Ia ditemani oleh pasangan baru Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja yang mengusung nama PB Djarum. 

Sementara dua pasang ganda campuran lainnya, Rinov Rivaldy/Phita Haningtyas Mentari dan Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso membawa bendera PBSI.

Sesuai dengan undian yang sudah dikeluarkan, Praveen/Melati berada satu bagan pertandingan bersama unggulan ketiga asal China, Wang Yilyu/Huang Dong Ping. 

Hanya saja, Praveen/Melati harus bisa melewati babak-babak awal sampai nantinya bertemu di babak perempat final.

Baca Juga: Link Live Streaming All England 2022 Mulai 16 Maret 2022, Nantikan Minions Siaran Langsung di iNews dan MNCTV

Dejan/Gloria berada pada jalur yang berat. Di babak pertama mereka sudah bertemu dengan pasangan kuat asal Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje. Jika menang pun, mereka akan bersua dengan unggulan keempat dari Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino.

Tak kalah beratnya undian yang harus ditempuh oleh Adnan/Mychelle. Mereka sudah harus bertemu dengan unggulan ketujuh dari Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing pada babak pertama.***

Halaman:

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: PB Djarum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x