Berikut Jadwal Puasa Asyura dan Tasu'a di Bulan Muharram 1443 Hijriah

3 Agustus 2021, 21:18 WIB
Ibadah puasa di bulan Muharram /Pixabay/

Cianjurpedia.com - Bulan Muharram merupakan bulan pertama pada penanggalan tahun Islam atau Hijriah.

Muharram berasal dari kata haram yang artinya suci atau terlarang. Sejak zaman dahulu pada bulan ini dilarang untuk berperang.

Bayak peristiwa besar yang terjadi pada bulan ini. Salah satunya adalah wafatnya Husain, cucu Rasulullah di Karbala.

Bulan Muharram adalah bulan mulia. Karena itu, disarankan untuk melaksanakan ibadah seperti ibadah puasa sunnah.

Baca Juga: Usai Isoman Akhrinya Yoo Jaek Suk Bisa Kembali Syuting Hangout With Yoo Minggu Ini

 

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:

أَفْضَلُ الصِّيَامِ بَعْدَ رَمَضَانَ شَهْرُ اللَّهِ الْمُحَرَّمُ وَأَفْضَلُ الصَّلاَةِ بَعْدَ الْفَرِيضَةِ صَلاَةُ اللَّيْلِ

“Puasa yang paling utama setelah (puasa) Ramadhan adalah puasa pada syahrullah (bulan Allah) yaitu Muharram. Sementara shalat yang paling utama setelah shalat wajib adalah shalat malam.” (HR. Muslim)

Bahkan puasa tasu’a dan asyura serta puasa sunnah lainnya (senin kamis, ayamul bidh, puasa daud), nilainya menjadi puasa yang paling mulia setelah Ramadhan.

Secara khusus, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam menyebutkan keutamaan puasa asyura dalam sabdanya :

سُئِلَ عَنْ صَوْمِ يَوْمِ عَاشُورَاءَ فَقَالَ يُكَفِّرُ السَّنَةَ الْمَاضِيَةَ

Rasulullah ditanya mengenai puasa asyura, beliau menjawab, “ia bisa menghapus dosa setahun yang lalu.” (HR. Muslim)

Sedangkan mengenai puasa tasu’a, Rasulullah berazam untuk menjalankannya, meskipun beliau tidak sempat menunaikan karena wafat sebelum Muharam tiba. Lalu para sahabatnya menjalankan puasa tasu’a seperti keinginan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam:

إذا كان العام المقبل صمنا يوم التاسع

“Apabila tahun depan (kita masih diberi umur panjang), kita akan berpuasa pada hari tasu’a (kesembilan). (HR. As-Suyuthi dari Ibnu Abbas, dishahihkan Al Albani dalam Shahihul Jami’)

Berikut jadwal puasa bagi umat Islam di bulan Muharram.

1. Puasa Tasu'a dilaksanakan pada 9 Muharram yang jatuh pada hari Rabu, 18 Agustus 2021.

2. Puasa Asyura dilaksanakan pada 10 Muharram yang jatuh pada hari Kamis, 19 Agustus 2021.***

 

Editor: Sutrisno

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler