Sadari Apakah Anda Terjebak Dalam Hubungan “Toxic”

- 29 Juli 2022, 21:44 WIB
Ilustrasi berpacaran
Ilustrasi berpacaran /

Cianjurpedia.com - Menurut psikolog Rininda Mutia dari Universitas Indonesia, ciri-ciri bila anda terjebak dalam hubungan toxic adalah emosi negatif yang sering muncul.

Emosi negatif tersebut merupakan alarm dari dalam diri bahwa ada sesuatu tidak baik yang terjadi di sekitar.

Anda akan merasa tidak berdaya di dalam hubungan tersebut, apa yang diharapkan dan diinginkan dari hubungan itu terasa tidak kunjung tercapai.

Seseorang bisa merasa tidak percaya diri, mengetahui hubungan ini memang tidak baik tapi sulit merasa lepas karena merasa sayang dengan orang tersebut.

Baca Juga: Dua Penari Boy Grup Hongkong ‘Mirror Terluka Gegara Tertimpa LED Screen Saat Konser

Rininda mengatakan, dampak terjebak dalam hubungan yang tidak sehat bisa terasa hingga jangka panjang.

Orang yang toxic membuat pasangan atau korbannya tidak punya tempat bergantung lain selain dirinya.

Korban akan dijauhkan dari teman-teman, dan keluarga, jadi si korban menganggap yang peduli itu hanya pasangannya atau pelakunya.

Itulah mengapa seseorang yang ada dalam hubungan toxic merasa sulit lepas dari kekasihnya sekalipun mengalami kekerasan fisik.

Kekerasan psikis yang dialami dalam hubungan toxic bisa juga berupa posesif yang berlebihan, pasangan selalu bertanya apapun yang dilakukan dan sebagainya, jika tidak dijawab atau dibalas, orang tersebut akan mengamuk.

Menurut Rininda hubungan yang sehat ketika seseorang bisa mengembangkan kepercayaan kepada pasangannya.

Baca Juga: 11 Drakor Hukum yang Dirilis Tahun 2022 dari Juvenile Justice Hingga Extraordinary Attorney Woo

Pasangan yang toxic juga akan terlalu banyak mengatur, mulai dari siapa yang boleh jadi teman, baju yang dipakai, sampai-sampai pasangan tidak punya hak mengatur kehidupannya sendiri.

Bergantung secara ekonomi juga bisa terjadi, misalnya memaksa kekasihnya untuk membayari sesuatu bila memang ingin terus berpacaran.

Rininda menyarankan perbaiki hubungan bila itu terjadi sebelum menikah.

Hubungan yang tidak sehat bisa "disembuhkan”, hanya butuh waktu dan kesadaran dari dua belah pihak untuk menyelesaikan konflik yang belum selesai.

Tapi lebih mudah untuk meninggalkan pasangan yang membuat anda dalam hubungan tidak sehat dan lebih baik mencari orang yang memperlakukan anda lebih baik.***

Editor: Sutrisno

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah