8 Tips Menyimpan Sayuran dan Buah-buahan MPASI, Mudah dan Rapi

26 Maret 2022, 09:18 WIB
Tips menyimpan buah-buahan dan sayuran // PIXABAY / Sponchia-407 images

Cianjurpedia.com – Menyimpan sayuran dan buah-buahan sejatinya dilakukan agar tetap segar dan tidak cepat busuk.

Sayuran dan buah-buahan merupakan salah satu komponen yang dibutuhkan dalam MPASI.

“Pemberian MPASI dimulai saat ASI saja sudah tidak dapat memenuhi kebutuhan nutrisi anak, sehingga dibutuhkan makanan dan cairan lain bersama dengan ASI” Ungkap dr. Meta Hanindita, Sp.A(K) di dalam buku 78 Resep MPASI.

Menurut dr. Meta, pada masa MPASI, sayur dan buah sifatnya hanya diperkenalkan dengan jumlah yang terbatas.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Polda DIY Sabtu, 26 Maret 2022. Lengkap dengan Syarat dan Biayanya

Seringkali ketika membeli sayuran di pasar, murah namun jumlahnya banyak sehingga dikhawatirkan akan terbuang karena memasak untuk MPASI dibutuhkan dalam jumlah sedikit.

Cynthia (Mama Harvey) dalam akun Instagram nya @cynthia.pn membagikan 8 tips menyimpan sayuran dan buah-buahan untuk MPASI yang mudah agar tetap awet.

1. Tentukan jadwal memasak untuk 1 minggu ke depan.

Menentukan jadwal memasak akan efektif untuk membantu menghemat pembelian sayur agak tidak mubazir.

2. Variasikan sayuran untuk 1 minggu dan beli secukupnya

Setiap jenis sayuran memiliki daya tahan yang berbeda di dalam kulkas. Maka dari itu, gunakan sayuran yang cepat busuk/layu terlebih dulu untuk dimasak dan tetap perhatikan ketahanan dari sayur/buah agar tidak terbuang.

  • Sayuran berdaun hijau: 3-5 hari
  • Sayuran hijau tanpa daun: 5-7 hari
  • Buah-buahan: hingga 2 minggu
  • Sayuran umbi dan akar: hingga 3 minggu
  • Sayuran batang dan rempah: hingga 2 minggu

Baca Juga: Jadwal SIM Corner Yogyakarta Sabtu, 26 Maret 2022, Cek Syarat dan Biayanya

3. Cuci sayuran/buah-buahan sampai bersih

Cuci sayuran/buah-buahan menggunakan sabun anti bakteri agar sayur/buah benar-benar bersih dan terbebas dari bakteri. Setelah itu, pastikan sayuran/buah-buahan sudah kering sebelum dimasukkan ke dalam kulkas. 

4. Membersihkan sayuran

Apabila menemukan bagian yang mulai menguning atau rusak, segera potong bagian tersebut dan pisahkan dari sayuran yang masih bagus.

Bagian yang rusak dapat menjalar ke area lainnya sehingga sayuran jadi lebih cepat busuk. Pisahkan sayuran dengan buah-buahan. Kandungan zat etilen dalam buah dapat mempercepat kematangan sayuran (lebih cepat busuk/rusak).

5. Simpan sayuran dalam wadah terbuka

Simpanlah sayuran didalam wadah agar kulkas lebih rapi.

Jenis sayuran yang dapat ditaruh dalam wadah terbuka antara lain sayuran hijau, seperti pakcoy, bayam, kale, dan lain-lain.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Kabupaten Sleman, Sabtu, 26 Maret 2022, Ada di 9 Lokasi

Sedangkan jika ingin menyimpan sayuran dalam wadah tertutup, bisa saja dengan jenis sayuran yang memiliki batang keras yakni wortel, brokoli, atau jagung.

6. Bungkus sayuran dengan tisu atau jaring

Sayur juga membutuhkan oksigen agar awet. Maka dari itu, baiknya membungkus sayuran dengan menggunakan jaring buah atau kertas tisu.

Cara ini dapat membuat udara lebih mudah masuk ke dalam sayuran. Sedangkan kertas tisu dapat menyerap suhu kulkas

7. Simpan sayuran dalam bentuk utuh

Sayuran yang disimpan dalam bentuk utuh lebih tahan lama, karena apabila dipotong-potong akan lebih cepat kering dan membusuk.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Dosis 1, 2, dan Vaksin Booster di Purwokerto, Sabtu, 26 Maret 2022, Ada di 4 Lokasi

8. Apabila ingin tetap dipotong, bisa langsung dipotong dalam ukuran kecil dan langsung masukkan ke dalam frezzer

Tips ini mudah dilakukan oleh para ibu untuk menjaga kesegaran sayuran dan buah-buahan serta membuat kulkas di rumah menjadi lebih rapi.***

(Sumber: Instagram @cynthia.pn)

Editor: Sutrisno

Sumber: Instagram @cynthia.pn

Tags

Terkini

Terpopuler