Hati-hati! Jangan Remehkan Mata Kering, Ini Bahayanya Menurut Ahli

- 25 Agustus 2022, 19:54 WIB
Ilustrasi mata kering
Ilustrasi mata kering /Pexels/Karolina Grabowska

Cianjurpedia.com – Mungkin kamu adalah salah satu orang yang menganggap bahwa mata kering hanyalah persoalan ringan.

Kini, jangan lagi berpikir demikian, karena jika tidak ditangani secara serius dan benar, kondisi mata yang kering juga bisa membahayakan.

“Risiko sindrom mata kering terjadi ketika mata tidak mendapatkan pelumasan yang cukup dari air mata. Hal ini menyebabkan rasa tidak nyaman di mata dan bila tidak diatasi, mata kering dapat menimbulkan komplikasi luka terbuka pada lapisan luar pelindung mata,” jelas dr. Damara Andalia, Sp.M, dalam siaran pers sebagaimana dikutip dari laman Antara pada Kamis, 25 Agustus 2022.

Menurutnya, ada berbagai faktor yang dapat menjadi penyebab mata kering, mulai dari menatap layar gawai atau televisi terlalu lama, pemakaian lensa kontak yang tidak sesuai instruksi dokter mata, serta penyakit metabolik seperti diabetes melitus.

Baca Juga: Khusus Wanita, Jangan Cukur Habis Rambut Kemaluan, Berikut Penjelasannya Agar Tidak Menjadi Masalah Kesehatan

Lebih lanjut, dokter spesialis mata RS Mata Jakarta Eye Center (JEC) tersebut juga memaparkan prevalensi mata kering di Indonesia.

“Prevalensi mata kering di Indonesia cukup tinggi, yakni 27,5 - 30,6 persen dan lebih tinggi pada populasi lanjut usia, yakni 5 hingga 30 persen. Prevalensi mata kering pada penderita kelainan metabolik lebih tinggi dibandingkan populasi biasa, yakni mencapai lebih dari 20 persen,” ungkap dr. Damara.

Salah satu cara paling umum untuk mengobati mata kering adalah dengan menggunakan obat tetes mata.

Obat tetes mata dapat meningkatkan cairan pelumas pada mata, serta mengurangi penguapan air mata sehingga mata tidak akan mudah mengering.

Halaman:

Editor: Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x