Kenali Reaksi Emosi Pada Balita

- 18 November 2020, 20:25 WIB
Ilustrasi anak sedang marah
Ilustrasi anak sedang marah /Pikiran-rakyat.com

Cianjurpedia.com - Masa balita merupakan masa keemasan bagi perkebangan anak. Usia tersebut merupakan waktu yang ideal bagi mereka untuk mempelajari berbagai macam hal. Salah satunya cara mereka mengekspresikan emosi yang mereka rasakan.

Pada usia balita, reaksi emosi anak belum stabil sehingga emosi mudah berubah sesuai rangsangan emosi yang diterimanya. Beberapa reaksi emosi yang umumnya ditampilkan oleh balita adalah sebagai berikut :

Marah
Biasanya terjadi apabila keinginannya tidak terpenuhi, misalnya ketika berebut mainan dengan temannya. Ekspresi yang ditampilkan oleh balita yang sedang marah antara lain berteriak, menangis, memukul, menendang atau berguling-guling di lantai.

Takut
Biasanya terjadi saat atau setelah anak mendengar atau melihat sesuatu yang menakutkan. Ekspresi yang ditampilkan antara lain berlari, bersembunyi, menangis atau berteriak.

Kasih Sayang
Anak belajar untuk menyayangi orang di sekitarnya, benda, atau binatang peliharaan yang mampu memberikan mereka kesenangan. Ekspresi yang ditampilkan adalah mencium atau memeluk objek yang ia sayangi.

Iri Hati
Anak menampilkan reaksi ini apabila merasakan bahwa perhatian terhadap dirinya teralihkan kepada orang lain. Misalnya iri karena kehadiran adik baru dalam keluarga. Reaksi yang ditampilkan biasanya “nakal” atau kembali ngompol.

Gembira
Anak akan merasa senang apabila keinginannya terpenuhi atau ketika berhasil menyelesaikan sesuatu. Ekspresi yang ditampilkan adalah tertawa, tersenyum, bertepuk tangan, melompat atau memeluk objek yang membuatnya gembira.

Sedih
Anak akan menampilkan perasaan sedih ketika ia kehilangan benda kesayangannya. Ekspresi yang ditampilkan adalah menangis.

Rasa Ingin Tahu
Anak memiliki rasa ingin tahu tentang sesuatu yang baru, misalnya tentang tubuhnya sendiri, tubuh orang lain atau benda-benda lain yang menarik minatnya. Ekspresi yang ia tampilkan adalah dengan bertanya atau mengeksplorasi secara motorik.

Halaman:

Editor: Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x