Mulai Hari ini, 3 Juta Vaksin Covid-19 Sinovac Didistribusikan ke 34 Provinsi

3 Januari 2021, 15:33 WIB
Ilustrasi vaksin Corona yang akan diberikan kepada skala prioritas tahap pertama*/ /freepik.com/

Cianjurpedia.com – Mulai hari ini, Minggu 3 Januari 2021, PT Biofarma mendistribusikan tiga juta dosis vaksin Covid-19 buatan Sinovac ke 34 provinsi.

Hal itu disampaikan Juru Bicara Vaksin Covid-19 Biofarma, Bambang Herianto dalam keterangan persnya secara daring, seperti dikutip Cianjurpedia.com dari Antara.

Bambang memastikan pendistribusian tiga juta dosis vaksin dilakukan hari ini sebagaimana pernyataan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin yang menginginkan vaksin didistribusikan sebelum masyarakat mulai kembali bekerja.

Baca Juga: Pecah Rekor Lagi, Harga Per Keping Bitcoin Tembus Rp 426 Juta

“Mulai hari ini vaksin akan kita distribusikan ke 34 provinsi, sudah kami siapkan fasilitas layanan kesehatannya, didukung 10 ribu lebih puskesmas, KKP, rumah sakit, dan semua sudah disiapkan rantai dinginnya untuk terima vaksin ini,” kata Bambang.

Nantinya, distribusi vaksin tidak hanya dilakukan oleh Biofarma, tetapi melibatkan banyak pihak termasuk pemerintah daerah.

Bambang memastikan setiap sarana dan prasarana rantai dingin yang disiapkan memenuhi standar spesivikasi vaksin, yaitu pada rentang suhu dua sampai dengan 8 derajat Celcius.

Baca Juga: Hari Ini Puncak Arus Balik Natal dan Tahun Baru, KAI: 16.000 Penumpang Tiba di Daop 1 Jakarta

Hal tersebut dilakukan guna menjaga dan menjamin kualitas mutu vaksin yang diterima masyarakat.

"Rantai dingin sudah siap, sehingga pendistribusian dari Bio Farma hingga puskesma bisa berjalan dengan baik," ujar Bambang.

Akan tetapi, meskipun pendistribusian vaksin dimulai hari ini, pelaksanaan program vaksinasinya akan dimulai segera setelah Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI menerbitkan izin penggunaan darurat.

Baca Juga: Al-Qaeda Klaim Jadi Dalang Serangan yang Menewaskan 3 Tentara Prancis di Mali

Sementara itu, Juru Bicara Vaksin Covid-19 Kementerian Kesehatan dr Siti Nadia Tramizi optimistis pelaksanaan vaksinasi bisa berjalan pada minggu kedua atau ketiga Januari 2021. Itu lantaran uji klinis di Brasil dan Turki menunjukkan hasil yang baik.

Siti menambahkan program vaksinasi Covid-19 di Indonesia akan dilakukan selama lima belas bulan dalam dua tahap.

Baca Juga: Jimin BTS di Mata Ayahnya, Pandai Matematika dan Sains serta Berbakat Seni Sejak Kecil

Tahap pertama berlangsung pada periode Januari hingga April 2021, dan tahap kedua mulai Maret 2021 hingga Maret 2022.***

Editor: Sutrisno

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler