Hasil Final Indonesia Masters 2023, Indonesia Kantongi 2 Gelar, The Babies Main Taktis Dalam Hadapi China

29 Januari 2023, 20:18 WIB
Hasil Final Indonesia Masters 2023, Indonesia Kantongi 2 Gelar di Tunggal dan Ganda Putra, The Babies Main Taktis /Dok. PBSI/

 

Cianjurpedia.com - Indonesia mengantongi dua gelar Indonesia Masters 2023. Setelah diraih tunggal putra Jonatan Christie, ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin pun menyusul ke podium tertinggi BWF Super 500 hari ini, Minggu 29 Januari 2023.

Berlaga di Istora Senayan, Jakarta, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin bermain taktis dalam menghadapi wakil China, He Ji Ting/Zhou Hao Dong, di laga final Indonesia Masters 2023.

Setelah kemarin di babak semifinal Indonesia Masters 2023, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin mengalahkan mantan ranking satu dunia Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, pasangan yang dikenal dengan sebutan The Babies ini bermain lebih percaya diri.

Tak mau membuang waktu, The Babies langsung menampilkan permainan menyerang sejak gim pertama. Pasangan ganda putra inipun unggul jauh 10-4 dari He Ji Ting/Zhou Hao Dong.

Baca Juga: Tunggal Putra Indonesia Sabet Gelar Juara dan Runner Up di Indonesia Masters, Jonatan dan Chico Bikin Bangga

Setelah jeda interval, He Ji Ting/Zhou Hao Dong sempat melakukan perlawanan dan mencoba mengejar The Babies hingga skor 14-15. Namun, berkat kerjasama Leo/Daniel, pasangan China ini kembali tertinggal menjadi 21-17.

Memasuki gim kedua, salip menyalip telah terjadi di awal permainan. Bahkan, He Ji Ting/Zhou Hao Dong berhasil menembus tembok pertahanan Leo/Daniel dengan smash-smash kencangnya, hingga unggul 11-8.

Namun, The Babies dapat menyamakan kedudukan menjadi 11-11. Leo/Daniel kembali mengambil alih permainan setelah berbalik unggul menyusul pengembalian yang gagal dari He Ji Ting.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2023 Hari Ini, Leo/Daniel Singkirkan Unggulan Kedua Jepang, Segel Tiket Final

Pasangan China yang sempat unggul ini mulai tertekan atas serangan dari Leo/Daniel, sehingga mereka banyak melakukan kesalahan beruntun. Gim kedua pun dimenangi The Babies dengan skor 21-16.

Memakan waktu 48 menit, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin membungkam pasangan China, He Ji Ting/Zhou Hao Dong, dalam dua set langsung, dengan skor 21-17, 21-16.

Dengan demikian, The Babies keluar sebagai juara Indonesia Masters 2023 sekaligus menambah gelar bagi Indonesia setelah Jonatan Christie menang di sektor tunggal putra. Sementara itu, Chico Aura Dwi Wardoyo harus puas menjadi runner up.*** 



Editor: Mayang Ayu Lestari

Tags

Terkini

Terpopuler