Indonesia Catat Sejarah Lolos Putaran Tiga Piala Dunia 2026, Thom Haye Cetak Gol Berkelas

11 Juni 2024, 22:18 WIB
Indonesia Catat Sejarah Lolos Putaran Tiga Piala Dunia 2026, Thom Haye Cetak Gol Berkelas /Instagram/@timnas.indonesia/tangkapan layar/

  

Cianjurpedia.com – Timnas Indonesia akhirnya mencatat sejarah baru dengan lolos untuk pertama kalinya ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia usai menggilas Filipina 2-0 tanpa balas pada laga terakhir Kualifikasi Grup F yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno pada hari Selasa, 11 Juni 2024 malam hari WIB.

Gol kemenangan bersejarah ini masing-masing disumbangkan gol berkelas Thom Haye dan sundulan kapten Timnas Indonesia Rizky Ridho yang terjadi pada babak kedua.

Indonesia tampil dominan sejak awal di babak pertama. Hal ini terbukti skuad Garuda menciptakan beberapa peluang, namun belum membuah gol.

Indonesia terus menekan pertahanan Filipina beberapa kali kiper yang memperkuat Persib, Kevin Mendoza mampu menggagalkan beberapa peluang yang diperoleh Rizky Ridho cs.

Baca Juga: Menang Atas Irak di Laga Piala Dunia Hari Ini Berikut Poin dan Peringkat Yang Diperoleh Timnas Indonesia

Namun pada menit ke-32 Indonesia akhirnya mampu memecah kebuntuan lewat gol berkelas yang dicetak Thom Haye. Gol tersebut berawal kesalahan pemain Filipina, Thom Haye mampu merebut dan diakhiri tendakan keras dari luar kotak penalti. 1-0 Indonesia unggul.

Unggul 1-0 tim asuhan Shin Tae Yong tidak menurunkan tempo penyeranngan, namun hingga turun minum skor 1-0 tidak berubah.

Pada babak kedua Marcelino dan kawan-kawan tetap bermain dengan tempo tinggi untuk menggempur pertahanan Filipina. Usaha keras para pemain akhirnya terbayar dengan terciptanya gol kedua yang dicetak sundulan Rizky Ridho yang memanfaatkan tendangan bebas Nathan Tjoe A On.

Baca Juga: Prediksi Indonesia vs Filipina di Kualifikasi Piala Dunia, Cek Live Tayang Dimana

Sempat terjadi beberapa peluang yang diperoleh Filipinan, namun hingga peluit dibunyikan skor 2-0 untuk kemenangan Indonesia tidak berubah.

Hasil ini Indonesia berada di posisi kedua dengan raihan 10 poin mendampi Irak yang menjadi pemuncak klasemen dengan poin 18.***

Editor: Nugraha Ramdhani

Sumber: Indosiar

Tags

Terkini

Terpopuler