Jack Charlton Diabadikan Leeds Sebagai Nama Tribun Timur Elland Road

- 28 November 2020, 10:19 WIB
Jack Charlton Stand Stadion Elland Road
Jack Charlton Stand Stadion Elland Road /twitter/lufc/

Cianjurpedia.com - Leeds United abadikan nama Jack Charlton sebagai nama salah satu tribun timur di Stadion Elland Road pada Sabtu waktu setempat.

Leeds menamai tribun timur di Elland Road sebagai penghormatan mereka kepada mantan bek yang meninggal pada bulan Juli lalu pada usia 85 tahun, enam hari sebelum Leeds dipromosikan kembali ke Liga Premier.

Kini Charlton disejajarkan dengan nama-nama pemain Legendaris lainnya seperti John Charles, Norman Hunter dan Don Revie serta Billy Bremer yang patungnya berdiri tegak di luar stadion.

Baca Juga: Jejak Korupsi Tiga Walikota Cimahi

“Kontribusi yang dibuat oleh Jack Charlton untuk Leeds United dan dunia sepak tidak diukur

“Wajar jika kita menyebut stand dalam ingatannya, dia adalah ikon,” ujar CEO Leeds Angus Kinnear di laman resmi klub.

Dilansir dari irishtimes.com, Charlton  bergabung dengan Leeds sejak usia 15 pada tahun 1950 sebelum debutnya ke tim senior dua tahun kemudian dan menghabiskan 23 tahun kariernya di satu klub saja dengan memegang rekor jumlah penampilan terbanyak sebanyak 773 kali.

‘Big Jack membantu Leeds promosi ke divisi dua Liga Inggris pada tahun 1956 sebagi runner up dan 1964 sebagai juara. Selain itu dia juga dengan arahan Revie memenangkan Leeds meraih Divisi , 1968/1989 Piala FA 1972, Piala Liga  1968 dan Piala Fairs sebanyak dua kali yakni tahun 1968 dan 1971.***

Editor: Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x