Seorang Atlet Paralimpiade Tertabrak Bus Autonomous Toyota e Pallete di Perkampungan Atlet

- 27 Agustus 2021, 19:53 WIB
Toyota e Pallete
Toyota e Pallete /toyota-europe.com

Cianjurpedia.com - Seorang atlet penyandang disabilitas mengalami cedera setelah tertabrak oleh kendaraan otonom e-Pallete.

Akibat kejadian tersebut, atlet asal Jepang itu harus membutuhkan waktu sekitar dua pekan untuk sembuh. 

Atlet Paralimpiade tersebut adalah judoka Jepang Aramitsu Kitazono, yang berkompetisi di nomor 81 kilogram putra, seperti dikutip dari Kyodo, Jumat 27 Agustus 2021.

Bus tersebut berbelok ke kanan di persimpangan ketika menabrak pria berusia 30 tahun itu, yang sedang berjalan di penyeberangan pejalan kaki sekitar pukul 14.00 waktu setempat, Kamis 26 Agustus 2021.

Baca Juga: Innalillahi, Aming Meninggal Dunia Karena Sesak Napas, PM Malaysia Ikut Berduka Cita

Kecelakaan tersebut membuat Kitazono mengalami luka memar di kepala dan tubuhnya dan pertandingan pertamanya dijadwalkan pada Sabtu 28 Agustus 2021.

Seperti diketahui, Bus listrik otonom e-Pallete yang dikembangkan oleh Toyota tersebut beroperasi sepanjang waktu di kampung atlet.

Karena sudah menggunakan teknologi autonomous, kendaraan ini tidak perlu dikemudikan seperti kendaraan pada umumnya.

Kendaraan canggih tersebut ditugaskan untuk memberikan layanan antar jemput bagi atlet, kru dan petugas Olimpiade dan Paralimpiade.

Halaman:

Editor: Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x