Ingin Membuat Ayam Goreng Crispy yang Renyah seperti di Restoran? Hindari Empat Kesalahan Ini!

26 Februari 2021, 10:00 WIB
ILUSTRASI ayam goreng crispy.* /PIXABAY/Pixabay



Cianjurpedia.com - Ayam goreng crispy adalah salah satu makanan yang disukai banyak orang dari berbagai usia. Rasanya yang gurih dan renyah dari crispy-nya membuat orang-orang menyukainya.

Namun, ayam goreng crispy buatan sendiri sama di tempat makan cepat saji kok rasanya sering berbeda, ya?

Saat buat di rumah, ayam terasa kurang renyah apalagi setelah dingin. Berbeda dengan ayam crispy yang ada di tempat makan cepat saji.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Hari Ini di ANTV, Jumat 26 Februari 2021

Nah, mungkin ada kesalahan yang kita lakukan dalam proses pembuatannya sehingga ayam jadi kurang renyah.

Apa saja kesalahan yang membuat ayam goreng crispy menjadi kurang renyah? Berikut empat kesalahan yang biasanya terjadi saat menggoreng ayam crispy.

  1. Penggunaan Telur untuk Pelapis Ayam

Biasanya dalam menggoreng ayam crispy ada dua bahan pelapis, yaitu bahan tepung kering dan bahan cair.

Nah, kerenyahan ayam crispy bisa jadi karena salah menggunakan bahan cairnya. 

Ada baiknya, jika mau membuat ayam goreng crispy hindari menggunakan putih telur sebagai bahan pelapis ayam.

Hal inilah yang akan membuat kerenyahannya tidak tahan lama.

Baca Juga: Liga Europa : MU Tetap Lolos ke 16 Besar Walau Imbang 0-0 Dengan Sociedad

Lebih baik, gunakan campuran tepung terigu dan air es. Air es atau air yang diberi es batu bisa membantu ayam goreng renyah lebih lama nantinya.

 

  1. Campuran Tepung Kering dan Waktu Melapisi Ayam dengan Tepung

Sekarang, sudah banyak tersedia tepung cepat saji untuk menggoreng ayam. Namun, rasanya membuat campuran tepung sendiri memiliki kepuasan tersendiri jika hasilnya berhasil.

Nah, untuk membuat ayam goreng crispy yang lebih renyah, kamu bisa coba mencampurkan empat takaran tepung terigu, satu takaran tepung sagu, dan satu takaran tepung beras sebagai bahan tepung kering pelapis ayamnya.

Selain itu, hindari juga terlalu lama mendiamkan ayam yang sudah dilumuri tepung.

Baca Juga: Info Kajian Islam Offline Wilayah Jawa Barat Jumat , 26 Februari 2021

Kamu bisa melumuri ayam dengan adonan tepung sesaat sebelum digoreng. Untuk mengurangi tepung yang berlebihan, jangan lupa kibaskan ayam dahulu.

Oh ya, agar lebih renyah dan terlihat keriting, kamu bisa coba dengan mencubit bagian kulit ayamnya setelah diberi tepung.

 

  1. Minyak Terlalu Sedikit dan Kotor

Ayam goreng crispy di restoran maupun di warung makan digoreng menggunakan metode deep frying, artinya minyaknya harus banyak.

Menggoreng menggunakan minyak yang banyak akan merendam ayam sehingga ayam bisa renyah.

Selain itu, usahakan menggorengnya dengan minyak yang masih bersih. Sebab, sisa gorengan pada minyak bisa membuat ayam lebih cepat menguning,

 

  1. Penggunaan Api Besar dan Waktu Menggoreng yang Terlalu Singkat

Supaya renyah, ayam crispy juga harus digoreng dalam waktu yang agak lama. Sehingga lebih baik gunakan api kecil sampai tepung ayam berubah warna jadi kuning pucat.

Setelah itu, baru besarkan api sedikit dan goreng ayam sampai kecokelatan.

Waktu menggoreng ayam bisa disesuaikan dengan ukuran ayam itu agar ayam bisa matang sempurna.

Baca Juga: Jadwal Samsat Keliling Wilayah Kabupaten Purwakarta, Jumat 26 Februari 2021

Semakin besar potongan ayam, maka apinya makin kecil dan waktu menggorengnya makin lama.

Setelah ayam goreng matang, tiriskan sisa minyak yang menempel di kulit ayam dengan cara disusun berjajar tegak, dengan dialasi kertas minyak.

Selamat mencoba!***

Editor: Sutrisno

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler