Tips Sebelum Menerima Vaksinasi Covid-19 dari dr. Reisa : Tiga, Sebelum Tiga

- 27 Maret 2021, 10:00 WIB
dr.Reisa Broto Asmoro.*
dr.Reisa Broto Asmoro.* //covid19.go.id

Baca Juga: Menkes : Anak Muda Bisa Segera Mendapat Vaksinasi Covid-19, Jika Membawa Dua Orang Lansia

“Pastikan suhu tubuh kita normal, dibawah 37,3 derajat celcius dan tekanan darah dibawah 180 per 110,” ujar dr. Reisa.

Untuk menghindari tekanan darah tinggi pada saat skrining pemeriksaan kesehatan, dr. Reisa menyarankan agar calon penerima vaksin beristirahat atau tidur dengan cukup, menjalani gaya hidup sehat, tidak merokok dan mengkonsumsi alkohol, berolahraga dengan rutin sesuai kapasitas tubuh masing-masing dan jauhi kondisi yang dapat menimbulkan stress berat.

Bagi masyarakat yang masih dalam pengobatan atau terapi, dr. Reisa menganjurkan untuk tetap melanjutkan konsumsi obat-obatan yang disarankan dokter dan tidak perlu dihentikan karena hendak vaksinasi Covid-19.

Baca Juga: Fatwa MUI : Vaksin AstraZeneca Hukumnya Haram Tetapi Mubah Digunakan untuk Kondisi Saat Ini

Ketiga, Pelajari Rangkaian Proses Vaksinasi

Dokter sekaligus Juru Bicara Satgas ini juga menyarankan agar para calon penerima vaksin mempelajari pertanyaan-pertanyaan yang merupakan bagian skrining atau penyaringan peserta vaksinasi.

Menurut Surat Edaran Ditjen P2P bertanggal 18 Februari 2021, setidaknya ada 14 pertanyaan yang harus bisa dijawab calon penerima vaksin di meja penyaringan.

Petunjuk teknis vaksinasi covid-19 menyatakan bahwa setiap pos vaksinasi setidaknya memiliki satu rangkaian proses dengan empat meja. Meja No.1 adalah registrasi atau verifikasi pendaftaran. Meja 2 adalah penyaringan dengan anamnesa dan pemeriksaan kesehatan.

Baca Juga: Tips Persiapan untuk Orang Tua Lanjut Usia Agar Tidak Kerepotan Saat Akan Vaksinasi Covid-19

Halaman:

Editor: Sutrisno

Sumber: covid19.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x