7 Makanan dan Minuman untuk Membantu Atasi Dehidrasi, Salah Satunya Air Kelapa yang Kaya akan Elektrolit

- 4 Agustus 2021, 12:15 WIB
Ilustrasi air kelapa. Salah satu minuman bermanfaat yang dapat mengatasi dehidrasi.
Ilustrasi air kelapa. Salah satu minuman bermanfaat yang dapat mengatasi dehidrasi. /Pixabay/

Minum air kelapa saat tubuh mengalami dehidrasi merupakan pilihan yang bagus, apalagi jika mengalami mual karena rasanya yang tidak pekat. 

2. Kaldu dan sup

Seperti air kelapa, kaldu dan sup memberikan kandungan air dan elektrolit yang tinggi. Terlebih lagi jika kaldu tulang dan sup dengan protein hewani yang juga mengandung kolagen. Sebab kolagen dapat membantu perbaikan jaringan dan kesehatan sendi. 

3. Semangka dan melon

Buah-buahan dan sayuran memiliki kandungan air yang tinggi dan bisa menjadi pilihan yang bagus untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi, seperti buah semangka dan melon. 

Menyimpan semangka dan melon di lemari es atau freezer sebelum makan adalah cara untuk menghidrasi dan mendinginkannya. Ini mungkin memberikan pendinginan yang sangat dibutuhkan jika dehidrasi yang kamu alami disebabkan oleh kepanasan atau kelelahan.

4. Gazpacho

Gazpacho adalah sup tomat dan sayuran mentah yang populer di Spanyol dan Portugal, terutama di bulan-bulan musim panas.

Bahan utamanya adalah tomat, yang kaya akan elektrolit kalium dan banyak nutrisi lainnya.

Kamu bisa mencoba memakannya untuk mengembalikan cairan tubuh saat dehidrasi. 

Halaman:

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah