Update! Penerima Vaksin Booster Pertama Pfizer Bisa Mendapatkan Indovac Sebagai Booster Kedua

- 30 April 2023, 11:24 WIB
Update! Penerima Vaksin Booster Pertama Pfizer Bisa Mendapatkan Indovac Sebagai Booster Kedua.
Update! Penerima Vaksin Booster Pertama Pfizer Bisa Mendapatkan Indovac Sebagai Booster Kedua. /Pixabay.com

Baca Juga: Rating Drama Dr Romantic 3 Episode 2 Bertambah, Salip Peringkat Doctor Cha

Selain itu, Kemenkes pun menambahkan vaksin Indovac sebagai vaksin booster pertama bagi penerima vaksin primer Pfizer.

Aturan tersebut tertuang dalam Surat Edaran Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Nomor IM.02.04/C/2034/2023 tentang Penambahan Regimen Vaksinasi COVID-19 Dosis Lanjutan (Booster) Bagi Sasaran yang Mendapatkan Vaksin Primer Pfizer.

Penerima vaksin primer Pfizer akan mendapatkan vaksin Indovac dosis penuh atau sebanyak 0,5 ml sebagai vaksin booster atau lanjutan.

Seperti yang diketahui, pemberian vaksin booster dapat dilakukan dengan dua mekanisme, yaitu homolog dan heterolog.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Booster Jakarta Selatan Hari Ini Minggu 30 April 2023, Ada di Tiga Lokasi

Homolog merupakan pemberian dosis lanjutan (booster) dengan menggunakan jenis vaksin yang sama dengan vaksin primer dosis lengkap yang telah didapatkan sebelumnya.

Sementara heterolog adalah pemberian dosis lanjutan (booster) dengan menggunakan jenis vaksin yang berbeda dengan vaksin primer dosis lengkap yang telah didapatkan sebelumnya.***

 

Halaman:

Editor: Hanif Hafsari Chaeza

Sumber: sehatnegeriku.kemkes.go.id covid19. go id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x