Fotonya Sedang Pesta Viral, Raffi Ahmad Meminta Maaf Kepada Masyarakat

14 Januari 2021, 16:27 WIB
Usai vaksin, Raffi Ahmad terlihat bersama rekan-rekan sesama artis tanpa menggunakan masker pada sebuah acara /Instagram/@anya_geraldine

Cianjurpedia.com - Sejak pagi tadi media sosial diramaikan oleh tangkapan layar foto Raffi Ahmad yang diduga berada di sebuah pesta pada Rabu 13 Januari 2021 malam. Foto tersebut merupakan tangkapan layar dari instastory yang diunggah Anya Geraldine tadi malam.

Dalam foto yang beredar itu ia bersama sang istri Nagita Slavina, Anya Geraldine, pembalap Sean Gelael dan Gading Marten. Keempatnya berpose berdampingan di dalam sebuah ruangan tanpa memakai masker.

Pada ruangan yang sama juga terlihat banyak orang lain yang sedang duduk menghadap meja. Beberapa orang juga terlihat tanpa masker.

Baca Juga: Tarif Tol Naik! Ini Daftar Enam Ruas Tol yang Mengalami Penyesuaian Tarif  

Padahal pada siang harinya, Raffi baru saja mendapat suntikan vaksin COVID-19 bersama Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan. Raffi terpilih menjadi salah satu penerima vaksin tahap awal karena dianggap mewakili kaum milenial.

Kritikan tidak hanya dilontarkan oleh netizen tapi juga para pakar kesehatan. Tak sedikit yang menyayangkan perbuatan Raffi karena dianggap tidak mematuhi protokol kesehatan 3M setelah mendapat vaksinasi.

Setelah dikritik keras oleh publik hingga viral, Raffi Ahmad akhirnya menyampaikan permintaan maaf sedalam-dalamnya. Baik kepada Presiden Joko Widodo dan juga masyarakat luas.

Baca Juga: Siapkan Hal ini Saat Memasuki Musim Hujan

Melalui unggahan video di akun Instagram raffinagita1717, Raffi Ahmad menjelaskan kejadian sebenarnya.

“Terkait peristiwa tadi malam, di mana saya terlihat berkumpul dengan teman-teman tanpa masker dan tanpa jarak. Pertama, saya minta maaf yang sebesar-besarnya kepada Presiden Republik Indonesia Bapak Jokowi, Sekretariat Presiden, KPCPEN, dan juga kepada seluruh masyarakat Indonesia atas peristiwa tersebut," kata Raffi Ahmad, Kamis 14 Januari 2021 dalam video yang diunggahnya.  

Lebih lanjut Raffi menjelaskan foto itu diambil saat ia sedang makan tanpa pakai masker. Lalu diajak berfoto. Lokasinya sendiri merupakan rumah pribadi, bukan tempat umum, jelas Raffi.

Baca Juga: Kajol Merilis debutya di Film Digital Netflix ‘Tribhanga’

Meski demikian, Raffi Ahmad menyatakan bahwa kejadian tersebut adalah murni keteledorannya. 

“Jujur bahwa kejadian tadi malam adalah murni karena keteledoran saya, karena kesalahan saya. Ke depan saya akan lebih mentaati protokol kesehatan 3M," lanjutnya.

Baca Juga: Cek Disini Untuk Biaya Mengurus Ganti Warna Mobil

“Terima kasih banyak untuk teman-teman yang sudah mengingatkan dan saya harap kita terus memperbaiki diri demi kesehatan kita, orang-orang yang kita sayangi, dan buat Indonesia,” pungkasnya.***

Editor: Sutrisno

Tags

Terkini

Terpopuler