Hasil Thailand Open 2022: Tommy Sugiarto Kalah oleh Li Shi Feng, Tunggal Putra Tersisa Shesar Hiren Rhustavito

19 Mei 2022, 14:56 WIB
Hasil Thailand Open 2022: Tommy Sugiarto Kalah oleh Li Shi Feng, Tunggal Putra Tersisa Shesar Hiren Rhustavito /Tangkapan layar instagram @shesar94

 

Cianjurpedia.com - Tommy Sugiarto harus terhenti di babak 16 besar Thailand Open 2022 hari ini, Kamis 19 Mei 2022.

Berlaga di Impact Arena, Bangkok, Thailand, mulai pukul 13.00 WIB, Tommy Sugiarto dihadang oleh Wakil China Li Shi Feng.

Bersaing dengan ketat di babak 16 besar Thailand Open 2022, Tommy Sugiarto harus melewati rubber set dalam melawan Li Shi Feng.

Sayangnya, Tommy yang sempat memimpin di set ketiga, tertikung oleh Li Shi Feng. Sehingga tunggal putra Indonesia ini kalah dengan skor 20-211, 21-13, 18-21.

Baca Juga: Hasil SEA Games 2022 Bulutangkis Sesi Pagi, 5 Wakil Indonesia Dipastikan Maju ke Perempat Final

Dengan demikian, hanya tersisa Shesar Hiren Rhustavito di nomor tunggal putra yang mewakili Indonesia. 

Shesar Hiren Rhustavito akan menghadapi Brian Yang, pemain asal Kanada. Meskipun peluang Vito lebih besar untuk menang, namun ia tetap harus waspada. 

Melansir laman PB Djarum, Brian Yang, peringkat 28 dunia yang akan dilawan Vito di babak kedua ini, sudah pernah dikalahkan sebanyak dua kali. 

Pada dua pertemuan yang terjadi di tahun 2021 semuanya dimenangkan Vito dalam laga dua game saja. 

Jika kembali menang, maka selain akan membawanya ke babak perempat final, juga membuat head to head keduanya berubah menjadi 3-0.

Sebelumnya di babak pertama yang dimainkan kemarin, Rabu 18 Mei 2021, Vito membuat kejutan dengan mengalahkan unggulan ketiga, Anders Antonsen yang berasal dari Denmark. 

Baca Juga: Jadwal Thailand Open 2022, Kamis 19 Mei 2022, Bagas/Fikri Tantang The Daddies, Ruselli vs Tai Tzu Ying

Lebih dari satu jam bagi Vito untuk menundukkan pemain berperingkat tiga dunia. Usai kalah 17-21 di game pertama, Vito bangkit dan menang di dua game berikutnya dengan 21-19, 21-16. 

Kemenangan ini membuat rekor pertemuan berubah imbang 1-1. Vito kalah di pertemuan pertama pada ajang Indonesia Masters 2019.

Untuk melihat live score Turnamen Thailand Open 2022 bisa dilihat di laman resmi BWF atau Tournament Software, KLIK DISINI!***



Editor: Mayang Ayu Lestari

Tags

Terkini

Terpopuler