Lionel Messi Raih Ballon d’Or 2021 yang ke-7 Kalinya, Ini Hasil Akhir Perolehan Poin Dan Urutan Peringkatnya

- 30 November 2021, 09:14 WIB
Lionel Messi dinobatkan sebagai pemenang Ballon d’Or 2021 dalam seremoni yang digelar Chatelet Theatre, Paris, Prancis, Selasa 30 November 2021.
Lionel Messi dinobatkan sebagai pemenang Ballon d’Or 2021 dalam seremoni yang digelar Chatelet Theatre, Paris, Prancis, Selasa 30 November 2021. /Instagram.com/@leomessi/

 

Cianjurpedia.com - Lionel Messi dinobatkan sebagai pemenang Ballon d’Or 2021 dalam seremoni yang digelar Chatelet Theatre, Paris, Prancis, Selasa 30 November 2021.

Ini merupakan gelar ketujuh Lionel Messi dalam penghargaan Ballon d'Or 2021. Statistik membuktikan penyerang Paris Saint-Germain tersebut memang layak memenangi Bola Emas ketujuhnya tersebut. 

Dilansir dari PMJ News, Messi sukses meraih voting terbanyak di dalam daftar peringkat Ballon d’Or 2021 mengalahkan bomber Bayern Munich, Robert Lewandowski yang berada di posisi kedua dan Jorginho di peringkat ketiga.

Menurut majalah France Football, pada dasarnya Ballon d’Or diperuntukkan bagi pemain yang menonjol secara individual dalam satu musim kalender, dan pencapaian sepanjang karier sepakbolanya. 

Baca Juga: Hasil Liga Champions 2020-2021: Liverpool Menang Dramatis dan Messi Sumbang Dua Gol Bagi PSG

Pemenang Ballon d’Or 2021 dipilih oleh 180 jurnalis dari seluruh dunia. Berikut adalah hasil akhir perolehan poin Ballon d'Or: 

  1. Messi: 613 
  2. Lewandowski: 580 
  3. Jorginho: 460 
  4. Benzema: 239 
  5. Kanté: 186 
  6. Ronaldo: 178 
  7. Salah: 121 
  8. De Bruyne: 73 
  9. Mbappé: 58 
  10. Donnarumma: 36

Baca Juga: Pep Guardiola Akui Kesulitan Kendalikan Lionel Messi Selama 90 Menit

Seperti diketahui, berdasarkan statistik yang dirangkum Opta, pesepakbola 34 tahun itu terhitung mampu mengoleksi 48 gol di di level klub maupun timnas Argentina. 

Halaman:

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x