Hasil Liga Inggris, Cristiano Ronaldo Lewati Rekor 800 gol Sekaligus Bawa MU Menang Dramatis 3-2 Atas Arsenal

- 3 Desember 2021, 10:07 WIB
Cristiano Ronaldo dari Manchester United memuji penggemar setelah ia digantikan di Liga Inggri di laga Manchester United vs Arsenal di Old Trafford, Manchester, Inggris pada 2 Desember 2021
Cristiano Ronaldo dari Manchester United memuji penggemar setelah ia digantikan di Liga Inggri di laga Manchester United vs Arsenal di Old Trafford, Manchester, Inggris pada 2 Desember 2021 /REUTERS/Phil Noble

 

Cianjurpedia.com – Cristiano Ronaldo melewati angka 800 gol untuk klub dan negara usai menyumbangkan dua dari tiga gol kemenangan Manchester United (MU) atas Arsenal dengan skor 3-2 pada pertandingan pekan ke-14 Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Jumat, 3 Desember 2021 dini hari WIB.

MU tertinggal lebih dulu pada menit ke-13 saat terjadi blunder dimana kiper David De Gea dijatuhkan oleh rekannya sendiri, Fred saat menghalau tendangan sudut.

Insiden tersebut dimanfaatkan pemain Arsenal Smith Rowe yang meneruskan umpan manis dari Mohamed Elneny. 1-0 Arsenal memimpin.

Sempat gol Arsenal tersebut ditinjau ulang melalui peninjaun VAR, namun akhirnya wasit Martin Atkinson tidak tetap memutuskan gol itu sah karena  tidak ada pelanggaran yang terjadi.

Baca Juga: Rangkuman Hasil Liga Inggris, Liverpool Terus Menempel Chesea Usai Mencukur Everton 4-1 dan Manchester City di

Pada menit ke-38 MU nyaris kebobolan kedua kalinya jika saja peluang yang didapat Gabriel Martinelli menjadi gol saat menerima umpan Martin Odegaard.

MU akhirnya mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat tendangan menyilang Bruno Fernandes yang gagal dihalau kiper Aaron Ramsdale. Hingga turun minum skor tetap tidak berubah tetap 1-1.

Memasuki babak kedua MU dan Arsenal bermain lebih terbuka sehingga memberikan ujian bagi masing penjaga gawang

Halaman:

Editor: Nugraha Ramdhani

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x