Hasil Pertandingan Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021: Wakil Indonesia Satu-Satunya Dejan/Serena Menang

- 14 Desember 2021, 05:17 WIB
Hasil Pertandingan Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021: Wakil Indonesia satu-satunya Dejan/Serena menang dalam dua set langsung
Hasil Pertandingan Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021: Wakil Indonesia satu-satunya Dejan/Serena menang dalam dua set langsung /Tangkapan layar/Instagram @pbdjarumofficial

Di laga perdananya, Dejan/Serena berhadapan dengan wakil Irlandia Paul Reynolds/Rachael Darragh. 

Memulai permainan dengan baik, Dejan/Serena mengungguli set pertama dengan skor 21-14 dalam waktu 16 menit. 

Memasuki set kedua, Paul Reynolds/Rachael Darragh kembali tertinggal 5 poin di menit awal. Dejan/Serena menyelesaikan set kedua dengan sempurna, 21-16.

Baca Juga: Jadwal Acara TVRI Hari Ini, Selasa 14 Desember 2021, BWF World Championship 2021 Ada Hoki/Kobayashi

Dalam waktu 37 menit, Dejan/Serena berhasil menumbangkan Paul Reynolds/Rachael Darragh lewat straight game dengan skor 21-14, 21-16.

Kemenangannya di babak 64 besar BWF World Championship 2021 membawa Dejan/Serena sebagai wakil Indonesia satu-satunya ke babak 32 besar yang akan berlangsung Selasa 14 Desember 2021.

Di babak 32 besar BWF World Championship 2021, Dejan/Serena akan bertemu dengan ganda campuran asal Jerman Mark Lamsfuss/Isabel Lohau. 

Sebagai informasi, tahun ini, pelatnas dari PBSI tidak mengirimkan wakilnya di BWF World Championship 2021.

Namun, masih tersisa satu wakil Indonesia yang bertanding di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021, yakni Dejan Ferdinansyah/Serena Kani yang merupakan ganda campuran asal klub bulutangkis PB Djarum.

Kendati demikian, hasil undian Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021 tidak diubah oleh pihak penyelenggara.***

Halaman:

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: BWF Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x