Jose Mounriho Merasa Absenya Kane Spurs Jadi Tidak Berdaya

- 5 Februari 2021, 11:45 WIB
Jose Mourinho Pelatih Tottenham Hotspur
Jose Mourinho Pelatih Tottenham Hotspur /Twitter/@SpursOfficial

Cianjurpedia.com – Pelatih Tottenham Hotspur Jose Mourinho menanggap bahwa dengan absennya penyerang andalan mereka Harry Kane salah satu penyebab timnya tidak berdaya harus menerima kekalahan pada Kamis atau Jumat dini hari WIB.

Spurs mengalami kekalahan 1-0 dari rival sekotanya, Chelsea dalam lanjutan pertandingan pekan ke-22 di Liga Inggris di Tottenham Hotspur Stadium, dimana gol satu-satunya dicetak lewat penalti Jorginho di babak pertama sekaligus mengunci kemenangan bagi The Blues.

Ini adalah laga dari Tottenham, yang tanpa beberapa pemain kunci mereka termasuk Kane, Giovani Lo Celso dan Sergio Reguilon.

Baca Juga: FA Tolak Banding Kartu Merah Davis Luiz

Sementara Dele Alli tetap tidak mendukung menyusul upaya gagal bergabung dengan juara Ligue 1 Paris Saint-Germain dengan status pinjaman sebelum penutupan jendela transfer.

Ini merupakan kekalahan ketiga dalam rentang delapan hari bagi Spurs setelah sebelumnya mereka takluk oleh tamunya Liverpool dengan skor 1-3 pada 28 Januari, dan kemudia kalah 0-1 di markas Brighton pada Minggu 31 Januari 2021.

Selain itu hasil ini untuk pertama kalinya dalam karier kepelatihan manajer Spurs Jose Mourinho menelan kekalahan beruntun di kandang sendiri sejak November 2012.

Baca Juga: Tottenham vs Chesea : The Blues Menang Tipis atas The Lilywhites 1-0

Kini Spurs berada di posisi kedelapan dan terpaut tujuh poin dari empat besar klasemen sementara, Mourinho meratapi absennya pemain kunci dan jadwal pertandingan yang padat.

Halaman:

Editor: Sutrisno

Sumber: livescore


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x