Hasil Badminton Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020: Gregoria dan Minions Kalah, The Daddies Bungkam Tuan Rumah

- 29 Juli 2021, 11:39 WIB
Menang Head To Head, Muhammad Ahsan-Hendra Setiawan Diunggulkan di Babak Perempat Final Olimpiade Tokyo 2020
Menang Head To Head, Muhammad Ahsan-Hendra Setiawan Diunggulkan di Babak Perempat Final Olimpiade Tokyo 2020 /Reuters/Leonhard Feoger/

 

Cianjurpedia.com - Pasangan ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, adalah satu dari tiga perwakilan Indonesia yang menang di pertandingan bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020 hari ini, Kamis 29 Juli 2021, pagi. 

Dalam babak penyisihan perempat final ganda putra, dan 16 besar tunggal putri, Indonesia menurunkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, dan Gregoria Mariska Tunjung. 

Ahsan/Hendra berhasil menembus babak semifinal bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020 usai mengalahkan wakil tuan rumah, dengan skor 21-14, 16-21, dan 21-9.

Meskipun dalam pertandingannya, pasangan yang dikenal dengan julukan The Daddies ini harus bersusah payah dalam melawan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda, namun akhirnya mereka berhasil memenangkan gim ketiga dengan 21-9.

Baca Juga: Tampil di Acara “Sea of Hope’, Rose BLACKPINK Akui Takutnya Pada Kecoa Saat di Asrama Sebelum Debut

Sayangnya, kedua tim lainnya yang bertanding lebih dulu belum beruntung maju ke babak berikutnya. Pasangan ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo kembali harus menelan kekalahan saat melawan wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Minions julukan pasangan ini kalah hanya dalam dua gim, dengan skor 14-21 dan 17-21, di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Kamis 29 Juli 2021.

Begitu juga dengan tunggal putri andalan Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, yang harus terhenti di babak perempat final. 

Halaman:

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: Olympics


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x