Live Link Streaming dan Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa Ada Andorra vs Inggris

- 9 Oktober 2021, 12:48 WIB
ADWAL DAN LINK LIVE STREAMING Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa Minggu 10 Oktober 2021
ADWAL DAN LINK LIVE STREAMING Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa Minggu 10 Oktober 2021 /Instagram @fifaworldcup

Cianjurpedia.com – Pertandingan babak Kualifikasi Piala Dunia Zona Eropa sudah memasuki putaran ketujuh dengan menampilkan dua laga-laga yang menarik di Grup A, C, F dan I yang perlu Anda simak.

Laga Kualifikasi Piala Dunia Zona Eropa yang menarik antara lain pertandingan di Grup I yang menghadirkan duel Andorra vs Inggris yang akan dilangsungkan di Estadi Nacional Stadium pada  2021 10 Oktober, pukul 01.45 dini hari WIB.

Timnas Inggris yang sudah memastikan lolos ke babak selanjutnya dimana posisi saat ini sudah menggumpulkan 16 poin dari lima kemenangan dan hasil satu kali imbang dari enam pertandingan.

Laga Kualifikasi Piala Dunia Zona Eropa sebelumnya saat melawan Polandia tim asuhan Gareth Soutgate ini hanya meraih imbang 1-1 saat bertandang ke markas Robert Lewandowski.

Baca Juga: Live Link Streaming dan Jadwal Kualifikasi Piala Dunia Zona Eropa Ada Finlandia vs Ukraina di Grup D

Tentunya pada pertandingan kali ini Inggris berusaha meraih poin penuh kembali sekaligus memantap posisi sebagai juara Grup I, apalagi pada pertandingan saat menjamu Andorra ke Wembley The Three Lion mampu menggasak tim asuhan Koldo Alvarez dengan skor 4-0.

Sementara itu, Andorra yang saat ini berada posisi kelima dengan raihan poin tiga tampaknya tidak berharap banyak pada pertandingan kali ini karena peluang untuk lolos ke babak berikutnya sudah bagi tim ini.

Setidaknya sebagai tuan rumah Andorra akan berusaha semaksimal mungkin untuk meraih poin dengan optimal bahkan jika bisa meraih kemenangan dari Inggris.

Laga yang menarik lainnya terjadi di Grup C yang mempertemukan Swiss vs Irlandia Utara. Laga kedua tim akan berlangsung di Stade de Geneve pada pukul 01.45 WIB.

Halaman:

Editor: Nugraha Ramdhani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x