Serba-serbi MotoGP Mandalika: Pebalap ini Kepergok di Konter HP Beli Kartu Perdana

- 9 Februari 2022, 21:11 WIB
Juara dunia MotoGP musim 2021 lalu, Fabio Quartararo sedang membeli kartu perdana di konter hp Lombok.
Juara dunia MotoGP musim 2021 lalu, Fabio Quartararo sedang membeli kartu perdana di konter hp Lombok. /Instagram/@gpracingindonesia/

Cianjurpedia.com - Sejumlah pebalap MotoGP sudah tiba di Lombok, jelang digelarnya tes pramusim MotoGP Mandalika.

Mereka akan menjalani tes pramusim MotoGP 2022 kedua di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat, Indonesia, pada 11-13 Februari 2022.

Beberapa kejadian di luar gelaran resmi sempat viral di media sosial, salah satunya aksi lucu pebalap asal Prancis Fabio Quartararo yang tertangkap kamera tengah mengunjungi konter HP.

Baca Juga: Jelang Lawan PSS Sleman, Bek Persib Victor Igbonefo Ajak Rekannya Untuk Bangkit

Dilansir Cianjurpedia.com dari ANTARA, Quartararo diketahui membeli kartu perdana karena kartu SIM miliknya terkunci.

"Dia cari kartu SIM. Kartunya ke unlock, soalnyakan HP luar," kata Rian (29), pemilik Konter, 9 Februari 2022.

Rian mengaku senang dan bangga telah dikunjungi oleh salah satu pebalap kelas dunia itu dengan bercelana pendek.

Baca Juga: Head to Head PSS Sleman vs Persib: Akankah Jadi Momen Kebangkitan Maung Bandung?

"Quartararo datang siang, dia berdua, sekitar pukul 14.00 WITA," kata Rian saat dihubungi ANTARA.

Halaman:

Editor: Fitrah Ardiansyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x