Kabar Proliga 2022: Tiga Pertandingan Tunda Putaran II Resmi Dijadwal Ulang Catat Perubahannya

- 17 Februari 2022, 18:19 WIB
Kabar Proliga 2022: Tiga Pertandingan Tunda Putaran II Resmi Dijadwal Ulang Catat Perubahannya
Kabar Proliga 2022: Tiga Pertandingan Tunda Putaran II Resmi Dijadwal Ulang Catat Perubahannya /Instagram/@jakartaelektrik/

 

Cianjurpedia.com – Tiga pertandingan tunda Proliga 2022 putaran II yang dilangsungkan di Padepokan Voli Polisi Kunarto, Sentul, Bogor, Jawa Barat resmi dijadwal ulang mulai pada 20 Februari 2022.

Pengulangan jadwal tiga pertandingan Proliga 2022 tersebut diperkuat penyataan oleh penyelenggara kompetisi bola voli profesional PLN Mobile Proliga 2022.

Penyelenggara Proliga 2022 terpaksa menjadwal ulang usai lebih dari 50 persen pemain dalam satu tim terkonfirmasi Covid-19.

Menurut Direktur Proliga Reginald Nelwan laga  yang ditunda tidak akan dilaksanakan pada pekan yang sama. Melainkan, berurutan selama tiga pekan demikian penyataan tertulisnya yang dikutip Cianjurpedia dari Antara.

Baca Juga: Hasil Proliga 2022 Tim Putra, Jakarta BNI 46 Taklukkan Surabaya Bhayangkara Samator 3-0 Tanpa Balas

Baca Juga: Hasil Proliga 2022 Tim Putri, Bandung BJB Tandamata Bungkam Jakarta Mandiri Popsivo Polwan 3-0

Tiga pertandingan Proliga 2022 yang ditunda antara lain laga Jakarta Pertamina Pertamax vs Bank Sumsel Babel semula dilangsungkan pada hari pertama putaran kedua pada Jumat, 11 Februari 2022 menjadi Minggu, 20 Februari 2022 pada pukul 18.30 WIB.

Laga lainnya yang mempertemukan Jakarta Elektrik PLN vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia akan berlangsung pada  Minggu, 13 Februari 2022 menjadi hari Jumat, 25 Februari 2022 pukul 09.00 WIB.

Sedangkan pertandingan Jakarta Pertamina Pertamax vs Kudus Sukun Badak dijadwal ulang menjadi Senin, 28 Februari 2022 pukul 14.00 WIB dari jadwal sebelumnya pada hari Minggu, 13 Februari 2022.

Halaman:

Editor: Nugraha Ramdhani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x