Jadwal Pertandingan dan Daftar Tim Indonesia di Babak Final Angkat Besi SEA Games 2021 Hari Sabtu 21 Mei 2022

- 21 Mei 2022, 05:53 WIB
Jadwal Pertandingan dan Daftar Tim Indonesia di Babak Final Angkat Besi SEA Games 2021 Hari Sabtu 21 Mei 2022.
Jadwal Pertandingan dan Daftar Tim Indonesia di Babak Final Angkat Besi SEA Games 2021 Hari Sabtu 21 Mei 2022. /Instagram.com/@timindonesiaofficial

Lifter Siti Nafisatul Hariroh dari kelas 45kg yang bertanding paling awal berhasil boyong medali perunggu setelah finish dengan total angkatan seberat 162kg yang terdiri dari snatch 72kg dan clean and jerk 90kg. 

Baca Juga: Hasil SEA Games 2021: Natasya dan M Yasin Tambah 1 Perunggu dan 1 Perak untuk Indonesia dari Cabor Angkat Besi

Selanjutnya Eko Yuli Irawan berhasil memenangkan emas dalam babak final kelas 61kg putra di SEA Games 2021, kemarin. Pak Eko berhasil finish dengan total angkatan seberat 290kg, dengan rincian snatch 135kg dan clean and jerk 155kg. 

Lifter Natasya Beteyob berhasil mendapatkan medali perunggu di babak final kelas 55kg putri setelah finis di tempat ketiga dengan total angkatan seberat 188kg.

Dan keempat ada medali perak yang dimenangkan lifter Mohammad Yasin di babak final kelas 67kg putra setelah finis di tempat kedua dengan total angkatan seberat 308kg.

Sebagai informasi, pada SEA Games 2019 di Filipina, Tim Angkat Besi Indonesia berhasil mengumpulkan empat medali emas, satu perak, dan lima perunggu. ***

Halaman:

Editor: Hanif Hafsari Chaeza

Sumber: Instagram @timindonesiaofficial sumber lain


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x