Timnas Indonesia Bersama Shin Tae Yong Catat Sejarah Lolos Ke Final Piala Asia U23 Di Qatar

- 12 September 2023, 22:02 WIB
Timnas Indonesia Bersama Shin Tae Yong Catat Sejarah Lolos Ke Final Piala Asia U23 Di Qatar/Dok. PSSI
Timnas Indonesia Bersama Shin Tae Yong Catat Sejarah Lolos Ke Final Piala Asia U23 Di Qatar/Dok. PSSI /

  

Cianjurpedia.com – Timnas Indonesia U23 dan sang pelatih Shin Tae yong akhirnya mencatatkan sejarah  untuk lolos pertama ke final Piala Asia U23 yang akang berlangsung di Qatar usai menang 2-0 atas timnas Turkmenistan pada laga terakhir babak kualifikasi Grup K di Stadion Manahan Solo malam WIB.

Pada babak pertama Timnas Indonesia U23 unggul 1-0 atas Turkmenistan lewat gol yang dicetak Ivar Jenner pada menit ke-40.

Gol debut pemain naturalisasi tersebut mampu menjebol gawang Turkmenistan lewat tendangan keras yang sempat dibelokkan pemain belakang sehingga mengecoh penjaga gawang. 1-0 Timnas Indonesia unggul atas Turkmenistan.

Baca Juga: Prediksi Malta vs Makedonia Utara di Kualifikasi Euro 2024: Preview, Skor,Susunan Pemain dan Head to Head 

Laga kali ini pelatih Shin Tae Yong melakukan perubahan line pemain disbanding pada laga melawan Taiwan dengan memasukkan Hokky Caraka, Komang Teguh menggantikan peran Witan Sulaeman dan Ramadhan Sananta.

Pertandingan babak pertama berjalan ketat, kedua tim bermain cukup terbuka sehingga permainan enak untuk dinikmati.

Rizky Ridho dan kawan-kawan secara keseluruhan tampil bermain apik minim dari kesalahan, walaupun sempat Tim Garuda sempat melakukan kesalahan termasuk dilakukan pemain belakang Elkan Baggo salah umpan yang nyaris menjadi gol.

Baca Juga: Prediksi Italia vs Ukraina di Kualifikasi Euro 2024: Preview, Skor,Susunan Pemain dan Head to Head 

Pada menit ke-10 Indonesia sempat unggul 1-0 lewat Hokky Caraka, tetapi golnya dianulir oleh wasit karena Arhan Pratama dianggap dijebak offside.

Indonesia kembali mendapatkan peluang emas untuk mencetak gol lewat tendangan Rafael Struick saat terjadi kemelut,namun tendanganya masih bisa ditepis kiper Ahallyvev Rustem.

Gol-gol yang ditunggu-tunggu akhirnya terjadi Ivar Jerner pada menit ke-40 memanfaatkan hasil kerja apik Marselino Ferdinand an Arkhan Fikri. 1-0 untuk keunggulan Timnas Indonesia.  Skor tersebut tetap bertahan hingga turun minum.

Baca Juga: Prediksi Spanyol vs Siprus di Kualifikasi Euro 2024: Preview, Skor,Susunan Pemain dan Head to Head 

Memasuki babak kedua permainan kedua tim semakin ketat.Turkmenistan terus melancarkan serangan bertubi-tubi untuk mengejar ketinggalan. Pelatih Turkmenistan Agamyradov Begli guna menyamakan kedudukan langsung menggantikan beberapa pemain.

Alhasil peluang demi peluang mampu dihasilkan para pemain Turkmenistan, namun koordinasi sang kapten Rizky Ridho bersama Elkan Baggot dan Komang Teguh mampu membuat frustasi para pemain Turkmenistan dengan mematahkan serangan-serangan Yhlas Toyjanov dan kawan-kawan.

Guna menambah serangan dan keunggulan, Shin Tae Yong memasukan Witan Sulaeman dan penyerang andalan Tim Garuda Ramadhan Sanata. Taktik ini rupanya cukup efektif dan membuat permainan lebih tenang dan solid.

Baca Juga: Rudi Voeller Janjikan Pelatih Anyar Timnas Jerman Sudah Siap Tiga Minggu Mendatang

Bahkan akhinya Timnas Indonesia mampu menambah keunggulan sekaligus gol penutup lewat sundulan Arhan Pratama pada menit 90+2 memanfaatkan umpan manis Rayhan Hannan. Skor 2-0 untuk Timnas Indonesia tidak berubah hingga peluit dibunyikan.

Editor: Nugraha Ramdhani

Sumber: RCTI Dan Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah