Emil Bisa Bela Timnas Senior Indonesia

- 16 November 2020, 09:00 WIB
Emil Audero Mulyadi
Emil Audero Mulyadi /Instargram/emil_audero

Cianjurpedia.com – Emil Audero Mulyadi, Kiper Sampdoria kelahiran Nusa Tenggara Barat (NTB) 23 tahun silam berkesempatan besar untuk membela timnas senior Indonesia.

Emil Audero Mulyadi memiliki garis keturunan Indonesia dari ayahnya, Edi Mulyadi. Kemudian dia pindah ke Turin, Italia, negara asal ibunya, Antonella Audero.

Emil baru-baru ini sudah mengungkapkan dirinya tidak terlalu terobsesi membela Timnas Italia besutan Roberto Mancini di ajang Piala Eropa Juni 2021 mendatang.

Baca Juga: Sule dan Nathalie Holscher Resmi Menikah, Ini Panggilan Anak-anak Sule Pada Nathalie

“Keinginan itu ada, namun itu bukanlah sebuah obsesi.” ungkap Emil saat diwawancara La Gazzetta Dello Sport terkait keinginannya membela Timnas Italia saat ini.

Emil bergabung di akademi Juventus, bahkan bisa membela tim utama Jpada tahun 2015. Kemudian pada tahun 2017, melanjutkan kariernya di Venezia dan sempat di pinjamkan ke Sampdoria namun pada tahun 2019, Sampdoria permanenkan status Emil menjadi pemain tim inti.

Baca Juga: Lewis Hamilton Juara Dunia Formula 1 2020, Samai Rekor 7 Kali Michael Schumacher

Total hingga sekarang, Emil tercatat telah membukukan 22 clean sheet dari 82 penampilan dengan kemasukan sebanyak 125 gol. 

Baca Juga: Banjir dan Longsor Terjang 11 Kampung di Kecamatan Agrabinta Cianjur

Halaman:

Editor: Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x