BWF World Championship 2023: Chico Akan All Out Hadapi Prannoy HS di 32 Besar, Berikut Head to Head Keduanya

22 Agustus 2023, 07:09 WIB
Chico Aura Dwi Wardoyo akan bermain di babak 32 besar BWF Championship 2023 hari ini, melawan Prannoy HS /PBSI/

 

Cianjurpedia.com - Chico Aura Dwi Wardoyo sukses menghadang wakil Australia, Nathan Tang, pada laga 64 besar turnamen BWF World Championship 2023, Senin 21 Agustus, di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark.

 

Pada pertemuan perdana keduanya, pebulu tangkis asal Jayapura, Papua itu mengungguli Nathan melalui dua gim langsung, 21-7, 21-7, hanya dalam 22 menit. Hasil tersebut mengantarkan Chico ke babak kedua BWF World Championship 2023.

"Saya coba bermain dengan permainan saya sendiri, lebih banyak menyerang supaya bisa mengontrol pertandingan dengan baik. Saya juga punya kecepatan yang cukup baik yang tadi saya gunakan," ujar Chico, dikutip dari unggahan Instagram Badminton Talk, @badmintalk_com, Senin 21 Agustus 2023.

Berkat kemenangannya, Chico menjadi satu-satunya tunggal putra Indonesia yang tersisa pada turnamen kali ini. Peringkat dua dunia, Anthony Sinisuka Ginting absen berlaga karena masih dalam suasana berkabung usai berpulangnya sang Ibunda tercinta, 9 Agustus 2023 lalu.

Tunggal putra lainnya, Jonatan Christie, gagal meraih kemenangan serupa usai ditaklukkan Lee Zii Jia asal Malaysia. Jojo harus mengakui keunggulan Lee melalui dua game, 13-21, 15-21.

Baca Juga: Jadwal Acara iNews Hari Ini, Selasa 22 Agustus 2023, Live BWF World Championships 2023, Ada 4 Wakil Indonesia

Head to Head Pertandingan

Pada babak 32 besar BWF World Championship yang akan digelar hari ini, Selasa 22 Agustus 2023, Chico akan berhadapan dengan wakil India, Prannoy HS.

Sejumlah persiapan pun dilakukan Chico untuk menghadapi peringkat 9 dunia tersebut, dari mulai mengevaluasi permainannya melawan Prannoy melalui beberapa video pertandingan, berdiskusi dengan sang pelatih, hingga meminta saran dari para senior.

Pertandingan kali ini akan menjadi perjumpaan keempat bagi Chico dan Prannoy. Pada catatan rekor pertemuan mereka, Prannoy unggul 2-1 atas Chico. Keduanya terakhir beradu di babak 16 besar Dubai Badminton Asia Championship, bulan April 2023. Saat itu, Chico dibungkam Prannoy melalui rubber game 21-16, 5-21, 21-18, selama 62 menit.***

 
Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: Instagram @badmintalk_com

Tags

Terkini

Terpopuler