Jadwal French Open 2021 Dimulai Selasa, 26 Oktober 2021, Anthony Ginting dan Jonatan Christie Tidak Turun

- 23 Oktober 2021, 18:49 WIB
Jadwal French Open 2021 Dimulai Selasa, 26 Oktober 2021, Anthony Ginting dan Jonatan Christie dipastikan absen
Jadwal French Open 2021 Dimulai Selasa, 26 Oktober 2021, Anthony Ginting dan Jonatan Christie dipastikan absen /Tangkapan Layar/Instagram/@sinisukaanthony/@jonatanchristieofficial

 

Cianjurpedia.com - French Open 2021 dijadwalkan akan berlangsung pada 26-31 Oktober 2021, di Paris. Sayangnya, dua tunggal putra andalan Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie dipastikan absen dalam turnamen BWF Super 750 ini. 

Kabar tersebut disampaikan secara langsung oleh pelatih tunggal putra PP PBSI, Irwansyah, seperti yang dilansir dari Instagram @badminton.ina, Sabtu 23 Oktober 2021.

"Ginting dan Jojo tidak melanjutkan tampil ke French Open karena cedera. Ginting cedera saat lawan Axelsen di semifinal, sementara Jojo cedera di final lawan Li Shi Feng," kata Irwansyah. 

Kendati demikian, Irwansyah mengungkapkan, kedua atletnya ini tetap memaksakan diri saat bertarung di final. 

Baca Juga: Jonatan Christie Putuskan Mundur Diri dari Denmark Open 2021, Tersisa Tommy Sugiarto yang Maju Ke Semifinal

"Motivasinya demikian besar dalam mengalahkan untuk bisa membawa Indonesia juara Piala Thomas," lanjutnya. 

Seperti diketahui, Ginting dan Jojo menyatakan mundur diri di pertandingan Denmark Open 2021 pekan ini karena cedera. 

Di babak pertama Denmark Open 2021, Ginting menyatakan mundur saat memasuki skor 1-4 dengan wakil Prancis, Rouxel unggul darinya dan wasit memutuskan pertandingan tidak dapat dilanjutkan. 

Halaman:

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: PBSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x