Hasil Pertandingan Proliga 2023 Putri: Jakarta BIN Taklukkan Jakarta Elektrik PLN Secara Dramatis 3-2

- 2 Februari 2023, 21:01 WIB
 Hasil Pertandingan Proliga 2023 Putri: Jakarta BIN Taklukkan Jakarta Elektrik PLN Secara Dramatis 3-2
Hasil Pertandingan Proliga 2023 Putri: Jakarta BIN Taklukkan Jakarta Elektrik PLN Secara Dramatis 3-2 /Instagram/@volinewsid/tangkapan layar/

 

Cianjurpedia.com – Berikut hasil pertandingan hari pertama putaran kedua minggu pertama PLN Mobile Proliga 2023 yang mempertemukan tim voli putri Jakarta BIN vs Jakarta Elektrik PLN di GOR Tri Dharma Gresik, Kamis, 2 Februari 2023 siang hari WIB.

Tim voli putri Jakarta BIN sukses meraih kemenangan perdana mereka di putaran II atas Jakarta Elektrik PLN dengan skor tipis 3-2 (17-25, 25-18, 24-26, 25-29 dan 17-15).

Sempat kalah di set pertama dan ketiga Jakarta BIN mampu bangkit dan membalikan keadaan menyakinkan di tiga set berikut. Peiyan dan kawan-kawan berhasil membalikkan keadaan hingga meraih kemenangan.

Baca Juga: Hasil Proliga 2023 : Taklukkan Jakarta Pertamina Pertama 3-0, Kudus Sukun Badak Raih Kemenangan Perdana

Dengan hasil ini membuat tim yang diperkuat pemain asing asal Tiongkok naik ke posisi ketiga menggeset tim Gresik Petrokimia. Selain itu kemenangan ini menjadi modal Ratri Wulandari menuju ke babak empat besar menjadi lebih besar peluangnya.

Tim asuhan Ziya Rajabov dari enam laga yang sudah dilakoninya masih terpuruk sebagai juru kunci.

 “Syukur Allhamdulillah dari ini bisa menang, meskipun dengan pejuangan berat karena lawan bermain solid,”ujar Asisten Pelatih Jakarta BIN Alam Hadi Kosasih yang dikutip Cianjurpedia dari ANTARA.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Proliga 2023 Putri: Sah Jakarta Pertamina Fastron Jadi Juara Putaran Pertama

Sedangkan bagi Jakarta BIN dengan kekalahan yang keduanya baru berada di posisi keempat dengan raihan enam poin dari empat laga.

Halaman:

Editor: Nugraha Ramdhani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x