Hasil Pertandingan Proliga 2023 Putra: Rivan Nurmuli Bawa Surabaya BIN Samator Kembali Ke Jalur Kemenangan

- 14 Januari 2023, 21:49 WIB
Hasil Pertandingan Proliga 2023 Putra: Rivan Nurmuli Bawa Surabaya BIN Samator Kembali Ke Jalur Kemenangan
Hasil Pertandingan Proliga 2023 Putra: Rivan Nurmuli Bawa Surabaya BIN Samator Kembali Ke Jalur Kemenangan /Instagram/@volimaniajatim/

 

Cianjurpedia.com – Berikut hasil pertandingan hari pertama putaran pertama minggu kedua PLN Mobile Proliga 2023 yang mempertemukan tim voli putra Surabaya BIN Samator kembali ke jalur kemenangan usai menaklukkan Jakarta Bhayangkara Presisi di GOR Satria, Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Sabtu, 14 Januari 2023 siang hari WIB.

Laga keempat bagi Surabaya BIN Samator dan ketiga bagi tim Jakarta Bhayangkara Presisi berlangsung cukup ketat sejak awal pertandingan, namun tim yang sempat satu rumah dimenangkan Rivan Nurmulki dan kawan-kawan dengan skor 3-1 (25-23, 23-25, 31-29, dan 25-20).

Hasil ini memberikan kekalahan pertama yang dialami oleh tim Jakarta Bhayangkara Presisi, sedangkan bagi Surabaya BIN samator mencatatkan kemenangan ketiga dari empat laga.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Proliga 2023 Putra: Jakarta BNI 46 Raih Kemenangan Perdana, Kudus Sukun Badak Terpuruk

Baca Juga: Hasil Pertandingan Proliga 2023: Tim Debutan Jakarta BIN Taklukkan Gresik Petrokimia 3-1

Surabaya BIN Samator sempat tertinggal pada awal set, namun lambat laun Rivan Nurmulki Cs mampu menguasai permainan hingga set keempat.

Pelatih Bhayangkara Reidel Alfonso Gonzales Toiran mengaku timnya kalah bagus dari Surabaya BIN Samator. Selain itu menurutnya hingga tiga laga yang sudah dijalaninya masih ada pemain yang kurang fokus.

Sementara itu, pada laga tersebut Rivan Nurmulki dari tim Surabaya BIN Samator kembali terpilih menjadi pengumpul poin terbanyak dengan 36 poin unggul dari pemain asing Jakarta Bhayangkara Presisi Daudi Okello dengan 34 poin.

Baca Juga:   Hasil Pertandingan Proliga 2023 Putra: Gasak Kudus Sukun Badak 3-0 Jakarta Lavani Kokoh Dipuncak

Halaman:

Editor: Nugraha Ramdhani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x