Tekad dan Motivasi yang Kuat Antarkan Gregoria Hadapi Pusarla di Semifinal Malaysia Masters 2023

- 26 Mei 2023, 17:20 WIB
Tekad dan Motivasi yang Kuat Antarkan Gregoria Hadapi Pusarla di Semifinal Malaysia Masters 2023
Tekad dan Motivasi yang Kuat Antarkan Gregoria Hadapi Pusarla di Semifinal Malaysia Masters 2023 /Instagram @gregoriamrska/

 

Cianjurpedia.com - Turnamen level BWF Super 500 Malaysia Masters 2023, telah memasuki babak perempat final pada Jumat 26 Mei, di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia. Satu-satunya tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung sukses menghentikan langkah Wang Zhi Yi menuju laga semifinal.

Gregoria menghadang Wang dalam dalam dua gim langsung 21-11, 21-14, selama 39 menit. Pebulu tangkis peringkat sembilan ini pun sukses meraih tiket ke laga semifinal Malaysia Masters 2023.

Pada gim awal, Gregoria mampu memanfaatkan pola permainan lawan yang tidak bisa berkembang. Ia pun mampu menciptakan selisih poin cukup jauh selama pertandingan, 6-2, 10-3, 16-7, sampai dengan 19-10.

"Dari pertandingan hari ini yang membuat saya percaya diri adalah saat di gim pertama, lawan tidak bisa berkembang permainannya. Dan saya tidak ingin menyia-nyiakan hal itu," kata Gregoria, dikutip dari ANTARA, Jumat 26 Mei 2023.

Wang sempat memberikan perlawanan dan mengejar poin Gregoria pada game kedua. Namun berkat tekad yang kuat untuk menang dan fokus yang stabil, tunggal putri asal Wonogiri, Jawa Tengah ini pun mampu mengakhiri pertandingan dengan kemenangan.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Malaysia Masters 2023 Pagi Ini, Christian Adinata dan Gregoria Melenggang ke Semifinal

"Saya punya motivasi untuk menang juga. Saya tidak berpikir harus menang atau bagaimana, saya mengadu permainan saja karena dia juga punya kualitas pukulan yang sangat baik," kata Gregoria menjelaskan.

Gregoria banyak belajar dari pertandingan yang ia jalani sebelumnya. Mencoba untuk tidak terpengaruh dengan kekalahan dari Wang saat pertemuan terakhir, ia pun selalu berusaha memberikan perlawanan terbaik dengan cara mengurangi kesalahan dan fokus meladeni reli lawan.

Halaman:

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x